Jakarta (ANTARA) - Anggota grup idola SECRET NUMBER yaitu Denise mengumumkan dirinya keluar dari grup tersebut. Sementara itu, ada tur Pecinan untuk rayakan Imlek di Jakarta.
Berikut beberapa berita menarik pada Sabtu (5/2) lainnya yang masih hangat dibaca pada hari ini.
Denise rilis pernyataan keluar dari SECRET NUMBER
Denise telah mengumumkan kepergiannyadari SECRET NUMBER dan Vine Entertainment.
Apple Music kurangi masa "free trial"
Perubahan cukup besar terjadi pada aplikasi Apple Music yang mengurangi masa penawaran "free trial", dari tiga bulan menjadi satu bulan.
"Link and match" talenta digital perlu untuk penuhi kebutuhan SDM SPBE
Ketua Umum Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer (APTIKOM) sekaligus Anggota Tim Pelaksana Wantiknas Prof. Zainal A. Hasibuan mengatakan pentingnya link and match (menghubungkan dan mencocokkan) talenta digital untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia guna menunjang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE / E-government).
Volkswagen akan bangun 1 juta EV per tahun di China mulai 2023
Volkswagen akan dapat membangun 1 juta kendaraan listrik per tahun di China pada tahun 2023, menurut CEO Mobil Penumpang Volkswagen Ralf Brandstaetter kepada Nikkei, dikutip dari Reuters, Sabtu.
Dari Gedung Candra Naya hingga Petak Enam, tur Pecinan rayakan Imlek
Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta menggelar kegiatan Tur Pecinan Jakarta (China Town Walking Tour) yang merupakan bagian dari rangkaian kegiatan perayaan Tahun Baru Imlek 2573 bertajuk "Jakarta Imlekan".
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022