Jakarta (ANTARA) - Grup idola K-pop BTS sukses menjadi artis pertama dalam sejarah Oricon yang melampaui 2 juta poin di tangga lagu single dengan dua lagu berbeda.
Dikutip dari Soompi, Jumat, Oricon secara resmi mengumumkan bahwa hits BTS yang berjudul "Butter" telah memperoleh 24.862 poin untuk tangga lagu gabungan mingguan terbarunya. Poin tersebut dinilai berdasarkan kombinasi kriteria seperti unduhan digital, kinerja streaming dan lain-lain.
Hasilnya, total akumulasi poin lagu tersebut kini telah mencapai 2.013.734 poin. Dengan demikian, single "Butter" menjadi lagu kelima dalam sejarah Oricon yang melampaui dua juta poin.
Di sisi lain, BTS kini telah menjadi artis pertama yang memiliki dua lagu berbeda yang melampaui 2 juta poin di tangga lagu gabungan Oricon. Kedua lagu tersebut adalah "Dynamite" dan "Butter".
"BTS adalah artis pertama yang memiliki dua lagu yang telah melampaui 2 juta poin. 'Butter' adalah lagu kelima dalam sejarah yang melampaui total 2 juta poin di tangga lagu gabungan," kata pihak Oricon.
Baca juga: Pesan BTS pada ARMY bertepatan dengan Imlek
Baca juga: Jimin BTS positif COVID-19 dan jalani operasi usus
Baca juga: BTS borong delapan penghargaan di Gaon Chart Music Awards ke-11
Penerjemah: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022