Surabaya (ANTARA News) - Para pebulu tangkis Pelatnas Cipayung kembali berguguran pada pertandingan hari kedua turnamen "Victor Indonesia International Challenge 2011" di GOR Sudirman Surabaya, Jawa Timur, Rabu.
Hasil mengejutkan justru dicatat unggulan ke-10 sekaligus finalis tahun lalu, Bellatrix Manuputty, yang pada turnamen kali ini menjadi salah satu tumpuan Pelatnas untuk bersaing di sektor tunggal putri.
Bellatrix harus pulang lebih awal setelah takluk dari pemain non unggulan asal India, Sindhu PV, dalam permainan alot selama tiga set yang berakhir 21-15, 13-21, 16-21.
Tampil pertama setelah mendapat kemenangan WO pada laga sehari sebelumnya, Bellatrix bermain taktis dan meraih kemenangan pada set pertama.
Namun, penampilan pemain yang akrab disapa Bella itu justru menurun pada set kedua dan sering membuat kesalahan sendiri. Sindhu terus menekan dan berhasil merebut set kedua.
Kemenangan itu membuat motivasi pemain asal India itu makin menanjak dan terus menekan pertahanan Bella. Sindhu akhirnya menyudahi perlawanan Bella dengan skor 21-16.
"Saya sudah berusaha mengantisipasi serangan lawan, tetapi dia memang bermain lebih baik," kata Bella selepas pertandingan.
Selain Bella, dua tunggal putri Pelatnas juga tumbang, yakni Yeni Asmarani dan Millicent Wiranto.
Yeni dibekuk unggulan keempat asal Thailand, Nitchaon Jindapol, dengan skor 22-20, 19-21, 16-21, sementara Millicent dihentikan unggulan ke-13 asal India, Aditi Mutatkar, 17-21, 18-21.
Kekalahan Bella sekaligus melengkapi hasil buruk yang dialami tiga pemain putri Pelatnas Cipayung yang sebelumnya juga kandas, yakni Mazziyah Nadhir, Hera Desi Ana Rachmawati, dan Elyzabeth Melyananta.
"Hasil ini akan segera kami evaluasi, kenapa mereka bisa kalah di babak-babak awal. Tetapi, persaingan di tunggal putri memang cukup ketat," kata Manajer Tim Pelatnas, Maria Fransisca.
Sedangkan di tunggal putra, dua wakil Pelatnas Febriyan Irvannaldy dan Siswanto juga mengalami nasib serupa.
Febriyan menyerah dari pebulu tangkis Thailand, Thongnuam Prinyawat, dengan skor ketat 16-21, 21-19, 21-23, sementara Siswanto kalah dari Fikri Ihsandi (Indonesia) 21-11, 17-21, 11-21.
Hasil meyakinkan dicatat dua unggulan teratas Tommy Sugiarto dan Alamsyah Yunus yang memastikan maju ke babak keempat.
Tommy yang putra mantan juara dunia Icuk Sugiarto, menundukkan Maxime Michel (Prancis) 21-15, 21-7, sedangkan juara bertahan Alamsyah Yunus menang atas Muhammad Miftakh dengan skor 21-13, 21-12.
Dari nomor ganda campuran, unggulan pertama Viki Indra Okvana/Gustiani Megawati gagal melanjutkan kiprahnya di turnamen berhadiah 15 ribu dolar AS ini, setelah dibekuk pasangan Korsel, Chung Eui Seok/Ko Ah Ra, dengan skor telak 6-21, 8-21.(*)
(T.D010/T009)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011