Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 20 kapal perang dan kapal pendukung Rusia memasuki wilayah yang ditentukan di Laut Baltik untuk melakukan sejumlah latihan, kata Distrik Militer Barat Rusia dalam sebuah pernyataan pada Senin (24/1).
Kapal-kapal dari Armada Baltik Rusia, yang membentuk beberapa kelompok taktis, akan melakukan latihan tugas antikapal selam, pertahanan udara, dan pembersihan ranjau, kata pernyataan itu.
Latihan itu digelar saat aliansi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) menempatkan pasukannya dalam keadaan siaga serta mengirim kapal dan jet tempur tambahan ke Eropa Timur seiring meningkatnya ketegangan di dalam dan sekitar Ukraina.
Sebelumnya pada Senin (24/1), juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan bahwa militer Rusia tidak mungkin mengabaikan peningkatan aktivitas militer NATO di Eropa Timur.
Penerjemah: Xinhua
Editor: Yuni Arisandy Sinaga
Copyright © ANTARA 2022