rumah ibadah seperti gereja, kata dia, sangat penting untuk memperbaiki karakter dan semangat yang lebih kuat bagi masyarakat dengan alam dan lingkungannya serta dengan Sang Penciptanya.

Makassar (ANTARA News) - Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gereja Jemaat Rembon di Kecamatan Rembon, Kabupaten Tana Toraja, Sulsel, Minggu.

Seorang pejabat humas Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan menyatakan hal itu dari Palopo, Minggu.

Selain Limpo, upacara pembangunan Gereja seluas 216 meter persegi juga dihadiri Anggota DPR RI Markus Nari, Ketua DPRD Sulsel, Moh Roem, Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung, Bupati Toraja Utara, Fredrick Batti Sorring, serta tokoh-tokoh masyarakat di dua kabupaten tersebut.

Limpo mengatakan, agama adalah solusi dalam melakukan dan menghadirkan kebaikan terhadap sesama ummat manusia.

Sedangkan, keberadaan rumah ibadah seperti gereja, kata dia, sangat penting untuk memperbaiki karakter dan semangat yang lebih kuat bagi masyarakat dengan alam dan lingkungannya serta dengan Sang Penciptanya.

"Karena Gereja atau Masjid adalah sebuah elemen bagi kesejahteraan rakyat," ujarnya.

Gubernur berharap gedung gereja tersebut selesai pembangunannya saat perayaan Lovely December 2011.

Allorerung atas nama masyarakat Toraja menyampaikan terima kasih pada Pemprov Sulsel yang terus mendorong pembangunan rumah ibadah, termasuk memprakarsai pembangunan Gereja Jemaat Rembon.

Rombongan Limpo juga melakukan peninjauan terhadap pembangunan bandara baru Toraja di Dusun Buntu Kunik, Desa Tampo, Kecamatan Mengkendek.

Bandara dengan panjang ladasan pacu 1.900 meter dan lebar 35 meter, dimulai pematangan lahannya tahun ini, pembangunan landasan pacu 1.500 meter di 2012 dan selebihnya dituntaskan di 2013.
(ANT.PSO-099)

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2011