Gempa tersebut berlokasi di 8,73 lintang selatan-108,66 bujur timur dengan kedalaman 25 kilometer atau 118 barat daya Cilacap.
Cilacap (ANTARA) - Gempa berkekuatan 5,3 Skala Richter mengguncang sebagian wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Jumat, pukul 21.33.21 WIB.
"Gempa tersebut berlokasi di 8,73 lintang selatan-108,66 bujur timur dengan kedalaman 25 kilometer atau 118 barat daya Cilacap," kata Kepala Stasiun Geofisika. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Banjarnegara, Ahmad Lani saat dihubungi ANTARA dari Cilacap.
Menurut dia, gempa tersebut tidak berpotensi mengakibatkan tsunami.
Seorang warga Cilacap, Alfarizi menyatakan, dikejutkan dengan gempa tersebut.
"Waktu itu saya sedang telepon seorang teman di Adipala. Tiba-tiba teman saya berteriak gempa, gempa, dan saya juga merasakan gempa tersebut," katanya.
Meskipun gempa dirasakan cukup kencang, kata dia, warga Cilacap tidak panik.
"Mungkin karena telah tertidur, jadi banyak warga yang tidak merasakan gempa tersebut," katanya.
(KR-SMT)
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2011