Rombongan tersebut menunaikan umrah atas bantuan Yayasan Hilal Ahmar, sebuah lembaga kemanusiaan yang berasal dari UAE dan juga dikenal aktif memberikan bantuan kemanusiaan di Indonesia, demikian keterangan resmi Kedubes UAE yang diterima di Jakarta, Rabu.
Turut serta hadir dalam acara ini: Atase Militer Kedutaan UAE Kolonel Obaid Ahmed Almehrzi, Sekretaris II Mohamed Abbas Alkhoori, dan Kepala Kantor Konsuler Kedutaan UAE Tariq Ismail Albadawna.
Dalam sambutannya, Duta Besar AlDhaheri menyampaikan harapannya bahwa keberangkatan rombongan jamaah umrah ini, yang sekian lama tertunda akibat pandemi COVID-19, dapat membawa kebahagiaan bagi para peserta rombongan.
Baca juga: UAE kirim bantuan alkes ke Indonesia untuk atasi COVID-19 varian Delta
Tak hanya itu, Dubes AlDhaheri menegaskan bahwa keberangkatan tersebut merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan antara kedua negara: UAE dan Republik Indonesia, melalui bantuan pembiayaan umrah bagi masyarakat Indonesia yang belum mampu.
Duta Besar juga berharap agar jamaah umrah dapat menunaikan ibadah dengan lancar dan dimudahkan segala urusan dalam perjalanan hingga tiba kembali ke Indonesia.
Untuk diketahui, Yayasan Hilal Ahmar UAE memulai aktivitas kemanusiaannya di Indonesia sejak 1997, di mana yayasan ini terus menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk pembangunan masjid, sekolah, sumur dan lainnya, termasuk di dalamnya membantu para fakir miskin dan masyarakat yang membutuhkan.
Baca juga: Indonesia bawa pulang 44,6 miliar dolar AS komitmen investasi dari UEA
Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022