Palu (ANTARA News) - Kantor Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Palu, Sulawesi Tengah, mendapat kiriman barang mencurigakan dalam kantongan pelastik putih yang didalamnya terdapat benda menyerupai pipa, kabel, dan benda menyerupai pengatur waktu (timer), Jumat malam.

Benda mencurigakan itu diduga rangkaian bom. Benda itu diantar oleh salah seorang anak bernama Ipank. Benda itu ditemukan Ipank di dekat pagar kantor AJI Palu yang bersebelahan dengan Radio Nebula Palu, Jalan Rajawali.

"Pak ini apa. Kami temukan ini di dekat pagar," kata Ipank saat menyerahkan barang itu ke depan kantor AJI.

Tahmidi Lasahido, salah seorang akademisi yang kebetulan berada di kantor AJI menolak menerima benda tersebut dan meminta diletakkan di tempat yang aman.

Sejumlah wartawan yang ada di kantor AJI langsung mengemas peralatan kerja mereka dan meninggalkan kantor tersebut.

Polisi telah tiba di lokasi dan meminta wartawan yang ada di sekitarnya menjauh dari benda tersebut.
(T.A055)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011