Tenggarong ( ANTARA News) - Menteri Pertanian Suswono, Kamis, di Tenggarong, Kaltim,  menutup Pekan Nasaional (Penas) XIII Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) yang digelar sejak 18 Juni lalu.

Pekan nasiona tani dan nelayan XIII tahun 2011 merupakan yang terbesar sepanjang masa karena dihadiri sekitar 30 ribu nelayan dan petani seluruh Indonesia dengan menempati areal pameran seluas 27 ha di stadion Tenggarong, Kalimantan Timur.

Menteri Suswono dalam acara penutupan tersebut mengatakan, Penas tani dan nelayan ini merupakan ajang pertemuan untuk saling tukar informasi di antara para petani dan nelayan seluruh Indonesia.

Selain itu, katanya, penas yang menyelenggarakan berbagai kegiatan di antara pameran teknologi pertanian tersebut telah memberikan manfaat besar bagi petani . Terutama dalam rangka pengembangan teknologi pertanian yang sudah teruji untuk diterapkan para petani di daerah masing-masing.

Mentan dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang menyempatkan diri hadir dalam jambore petani dan tersebut dan mengikuti semua kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia.

Ketua penyelenggara Penas XIII KTNA tahun 2011, Winarno Tohir yang juga Ketua Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) mengatakan, selama kegiatan Penas telah menghasilkan transaksi Rp25 miliar.

Penas XIII yang diselenggarakan di stadion Olah Raga Aji Imbut 18 Juni lalu yang dibuka oleh Wakil Presiden Budiono itu juga diadakan dialog oleh Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan, Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Mohamad.

Dalam acara musyawarah petani dan nelayan juga diputuskan provinsi penyelenggara Penas XIV empat tahun mendatang yaitu di Jawa Timur.(*)
(T.S006/I007)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011