Jakarta (ANTARA) - Wheein dari girl grup K-pop MAMAMOO bersiap akan merilis EP keduanya yang bertajuk “WHEE” pada 16 Januari, dikutip dari The Korea Times pada Selasa.
Baca juga: Wheein MAMAMOO bantah gabung ke agensi H1GHR Music
Judul “WHEE” diambil dari karakter China dalam nama Wheein yang mengacu pada arti cahaya. EP baru ini akan diisi dengan lagu utama “Make Me Happy”.
Lagu tersebut dibuat oleh Ravi dari boy band K-pop VIXX dan pendiri perusahaan manajemen baru Wheein, THE L1VE. Ravi, yang dikenal karena kemampuan produksi musik, berada di balik kesuksesan lagu-lagu seperti “Secret Night” milik VIXX.
Meskipun detail mengenai “Make Me Happy” masih dirahasiakan, teaser yang belum lama ini dirilis memberi sinyal lagu tersebut akan memiliki nuansa mimpi yang menonjolkan suara lembut Wheein dan menangkap perjalanan emosionalnya.
Dalam video teaser yang dirilis pada 7 Januari di saluran YouTube resmi THE L1VE itu, Wheein menggambarkan “cahaya” yang diyakini sebagai tema utama dari EP barunya.
“… Sumber yang membuatku tetap hidup, karenanya setiap orang berhak. ‘Cahaya’,” ujar Wheein dalam video tersebut.
Selain “Make Me Happy”, lima lagu lain yang masuk dalam mini albumnya antara lain “Pink Cloud”, “Letter Filled with Light”, “Deserve (Interlude)”, “Pastel”, dan “Paraglide”
“EP mendatang akan menawarkan trek dengan getaran berbeda. Album mini ini juga akan menjadi bukti kedewasaan musik Wheein,” kata The L1VE dalam sebuah pernyataan.
Wheein memulai debutnya sebagai anggota MAMAMOO pada 2014 dengan single “Mr. Ambiguous”. Nama MAMAMOO melambung menjadi tenar di industri K-pop setelah mengeluarkan serangkaian hit termasuk “Decalcomanie” (2016) dan “Starry Night” (2018).
Wheein memulai solo kariernya dengan merilis single digital “Easy” pada 2018 dan membuat gebrakan di berbagai chart streaming dengan mini album pertamanya “Redd” yang dirilis tahun lalu.
Baca juga: Wheein MAMAMOO resmi gabung label musik baru THE L1VE
Baca juga: MAMAMOO siap "comeback" September 2021
Baca juga: Wheein MAMAMOO tengah diskusikan gabung dengan label THE L1VE
Penerjemah: Rizka Khaerunnisa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022