London (ANTARA News/AFP) - Pasar-pasar saham utama Eropa jatuh di awal perdagangan Kamis, karena investor khawatir atas krisis utang Yunani.
Indeks patokan FTSE 100 dari saham utama London turun 0,74 persen menjadi 5.700,08 poin, indeks DAX 30 di Frankfurt merosot 0,74 persen menjadi 7.062,18 dan di Paris indeks CAC 40 turun 0,83 persen menjadi 3.800 poin.
Investor Inggris juga berhati-hati menjelang publikasi data resmi penjualan ritel.(*)
(A026/B012)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011