Jakarta (ANTARA) - Pelatih Tottenham Hotspur Antonio Conte menegaskan tidak perlu membuktikan apapun jelang lawatan timnya ke Stamford Bridge untuk menghadapi mantan timnya Chelsea pada semifinal Piala Liga Inggris, Rabu malam waktu setempat.

Dikutip dari Sky Sports, Selasa, Antonio Conte diketahui menjalani dua tahun masa sukses bersama Chelsea pada 2016 hingga 2018 dan meraih gelar Piala FA serta Liga Inggris.

Pelatih asal Italia itu pun menyatakan bahwa ia adalah pelatih yang memiliki pengalaman, sehingga harus melanjutkan pekerjaan penting di tim lain untuk memberikan yang terbaik bagi klub yang ia besut.

"Saya pikir di dalam posisi saya, saya tidak harus menunjukan apapun kepada siapapun. Saya adalah manajer dengan pengalaman dan saya harus melanjutkannya dengan pekerjaan penting di klub lain," ujar Conte.

Pelatih berusia 52 tahun itu mengakui bahwa kembali ke Stamford Bridge adalah hal yang bagus, untuk pertama kalinya setelah ia meninggalkan Chelsea hampir empat tahun lalu.

Baca juga: Antonio Conte akui laga melawan Southampton tak akan mudah
Baca juga: Conte merasa Liga Premier buang-buang waktu

Conte menegaskan sudah menghabiskan dua musim yang luar biasa bersama Chelsea, dengan membangun banyak persahabatan di klub tersebut, dan mereka melakukan pekerjaan yang sangat baik di sana.

Ia pun mengaku harus berterima kasih kepada Chelsea karena telah memberikan ia kesempatan untuk bekerja di Inggris dan merasa kembali ke Stamford Bridge merupakan hal yang bagus serta emosional.

"Akan menjadi luar biasa untuk kembali ke Stamford Bridge. Ini adalah pertama kalinya sejak saya meninggalkan Chelsea. Apa yang saya bisa katakan adalah saya menghabiskan dua musim yang luar biasa, saya membuat banyak persahabatan di klub. Kami melakukan pekerjaan penting yang bagus. Saya juga menikmati bekerja di sana," jelas Conte.

"Saya harus berterima kasih kepada Chelsea karena mereka memberikan saya kesempatan untuk bekerja di Inggris. Ini akan menjadi bagus dan emosional untuk datang kembali ke Stamford Bridge," sambungnya.

Meski memiliki pengalaman dan cerita bagus di Chelsea, Conte menegaskan saat ini ia sudah menjadi pelatih Tottenham Hotspur, dan ia siap memberikan seratus persen untuk klub yang ia tangani saat ini.

"Tapi sekarang saya manajer dari Tottenham, dan saya ingin memberikan seratus persen untuk klub ini," tegas Conte.

Tottenham Hotspur di bawah Antonio Conte akan menghadapi Chelsea pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu malam waktu setempat.

Baca juga: Conte akan nikmati pertandingan kontra Chelsea
Baca juga: Laga Boxing Day antara Tottenham dan Crystal Palace ditunda
Baca juga: Tersingkir dari Liga Conference, Spurs siap ajukan banding ke UEFA

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Rr. Cornea Khairany
Copyright © ANTARA 2022