Jakarta (ANTARA) - Berikut adalah sejumlah berita ekonomi kemarin, Jumat (31/12), yang menarik dan masih layak disimak, antara lain harga telur turun setelah Tahun Baru hingga Holding BUMN Pangan diharapkan ciptakan transformasi ekosistem pangan.
Kemendag sebut harga bahan pokok telur turun setelah Tahun Baru
Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan mengatakan bahwa beberapa harga bahan pokok seperti telur ayam dan minyak goreng akan turun setelah momen Tahun Baru 2022.
"Untuk telur dan minyak goreng akan terkoreksi menurun setelah tahun baru," kata Oke kepada Antara saat dihubungi di Jakarta, Jumat.
Pendaftaran Calon Komisioner OJK dimulai 7 Januari 2022
Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai Ketua Panitia Seleksi Calon Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengatakan pendaftaran Calon Anggota DK OJK periode 2022-2027 akan dimulai pada 7 Januari 2022.
"Pendaftaran kita buka mulai 7 Januari 2022, jadi sekarang ini belum dimulai. Kami sekarang mengumumkan supaya siapa saja calon yang ingin mendaftar sudah menyiapkan," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers di Gedung Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Kemenkeu, Jakarta, Jumat.
Dirut Pertamina jamin ketersediaan BBM dan elpiji di Indonesia
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menjamin ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) dan elpiji di seluruh Indonesia jelang penutupan tahun 2021.
Dia memantau dan memastikan ketersediaan BBM dan elpiji tersebut melalui teknologi Pertamina Integrated Command Center (PICC) di Gedung Graha Pertamina, Jakarta Pusat, Jumat malam (31/12/2021).
Incar dana Rp5 triliun, Bank Neo Commerce "rights issue" pada 2022
PT Bank Neo Commerce Tbk berencana kembali menggelar penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau right issue melalui penawaran umum terbatas (PUT) VI yang menargetkan perolehan dana segar Rp5 triliun pada 2022.
"BNC akan HMETD lagi yang ke-VI yang rencananya dilakukan di kuartal pertama 2022. Kami sudah merencanakan kurang lebih double dari angka sebelumnya yaitu Rp5 triliun yang mana penggunaannya 50 persen sampai 60 persen masih untuk investasi di teknologi," kata Direktur Utama Bank Neo Commerce Tjandra Gunawan dalam keterangan di Jakarta, Jumat.
Direstui Presiden, Erick ingin Holding BUMN Pangan ciptakan ekosistem
Menteri BUMN Erick Thohir berharap Holding BUMN pangan yang terbentuk lewat Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 118 Tahun 2021 yang telah direstui Presiden Joko Widodo dapat menciptakan transformasi ekosistem pangan nasional.
Erick Thohir menyampaikan bahwa sektor pangan menjadi fokus utama dan adanya Holding BUMN Pangan diharapkan dapat menciptakan transformasi ekosistem pangan.
Pewarta: Sanya Dinda Susanti
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2022