Lamongan (ANTARA News) - Persipura Jayapura makin mendekati gelar juara Liga Super Indonesia musim ini, setelah sukses mengalahkan tuan rumah Persela Lamongan dengan skor tipis 1-0 di Stadion Surajaya Lamongan, Jatim, Selasa.
Gol tunggal kemenangan tim berjuluk "Mutiara Hitam dari Timur" tercipta dari gol bunuh diri pemain bertahan Persela Charis Yulianto yang salah mengantisipasi tendangan Titus Bonay, ketika pertandingan baru berjalan lima menit.
Dengan kemenangan ini, Persipura semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Super dengan mengoleksi nilai 51, sementara Persela Lamongan masih tertahan di posisi ke-10 dengan nilai 32.
"Kami bersyukur bisa meraih kemenangan, meskipun sepanjang pertandingan banyak mendapat tekanan. Gelar juara memang makin dekat, tapi anak-anak tetap harus fokus di sisa laga," kata pelatih Persipura Jacksen F Tiago setelah pertandingan usai.
Menurut dia, timnya tinggal membutuhkan tambahan minimal lima poin untuk memastikan gelar juara Liga Super musim ini.
Pelatih asal Brasil ini menyebut timnya mendapatkan keberuntungan dari gol bunuh diri Charis Yulianto di menit awal.
"Seluruh pemain sudah bekerja keras, tetapi kami juga mendapatkan keberuntungan. Dengan absennya sejumlah pemain kunci, saya harus mengubah strategi dengan lebih memperkuat lini tengah dan belakang," tambah Jacksen.
Persela tampil mendominasi pada babak pertama setelah tertinggal satu gol, namun serangan bertubi-tubi yang dilancarkan Fabiano Beltrame dan kawan-kawan tidak membuahkan hasil karena buruknya penyelesaian akhir.
Penyerang muda Zulham Zamrun telah dua kali melewatkan peluang bagus saat tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Ferdiansyah, setelah tendangannya hanya menyamping dari mistar.
Sementara tendangan bebas kapten tim Persela Fabiano Beltrame masih mampu diantisipasi kiper Ferdiansyah.
"Setidaknya kami punya tujuh peluang mencetak gol, tetapi semuanya gagal dimanfaatkan. Kami memang tidak memiliki striker yang punya naluri tinggi dalam mencetak gol," ujar pelatih Persela, Subangkit.
Pada babak kedua, tuan rumah Persela kembali melakukan tekanan, namun kesulitan menembus jantung pertahanan karena hampir semua pemain Persipura turun untuk bertahan.
Kendati demikian, Persipura sempat beberapa kali merepotkan pertahanan Persela melalui serangan balik cepat.
Beberapa menit menjelang laga usai, Persipura nyaris menambah keunggulan tetapi tendangan keras Bio Pauline dan Boaz Salossa masih bisa "dimentahkan" kiper I Komang Putra.
Susunan pemain:
- Persela : I Komang Putra (pg), Fabiano Beltrame, Charis Yulianto, Jainal Ichwan, Dedi Indra, Mustafic Fahrudin, Gustavo Fabian Lopez, Jimi Suparno/Zainal Arifin, Feri Ariawan/Aris Alfiansyah, Kim Yong Han, Zulham Zamrun.
- Persipura: Ferdiansyah (pg), Victor Igbonefo, Bio Paulin Pierre, Yohanes Tjoe, Gerald Pangkali, Zah Rahan, Yustinus Pae, Titus Bonay/David Lally, Lukas Madowen/Stevie Bonsapia, Ian Louis Kabes, Boaz Salossa.(*)
(T.D010/E011)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011