Jakarta (ANTARA News) - Produsen alat tulis asal Jerman, Faber-Castell memperoleh enam penghargaan Top Brand for Kids 2011. Faber-Castell memenangi penghargaan kategori jenis pensil, pensil warna, pensil mekanik, cat air, krayon dan penghapus.
"Penghargaan ini merupakan bentuk kepercayaan konsumen atas kualitas dan menunjukkan bahwa Faber-Castell merupakan produk pilihan anak-anak Indonesia," kata Brand Manager PT Faber-Castell International Indonesia, Fransiska Remila dalam siaran pers yang diterima ANTARA, Selasa.
Fransiska Remila juga mengatakan bahwa Faber-Castell secara berkelanjutan akan terus mengkampanyekan kepada para orang tua Indonesia mengenai pentingnya menjadikan anak sebagai pribadi yang kreatif demi masa depan yang cermelang.
"Melatih otak kanan anak bukan hanya bermanfaat untuk membuat anak kreatif tetapi juga melatih mereka dalam mengendalikan emosi," kata Fransiska.
Dia menjelaskan, latihan kreatif seperti menggambar akan menjadikan anak memiliki media untuk menumpahkan segala emosi yang dimiliki saat itu.
Latihan tersebut dapat membantu mereka untuk melihat persoalan dari berbagai sisi dan dapat menyelesaikan masalah dengan berbagai cara.
Penghargaan Top Brand for Kids tersebut merupakan ekstensi Brand dari Penghargaan Top Brand, kepada puluhan brand di Indonesia yang target pasarnya adalah balita dan anak-anak.
Survei yang dilakukan di dua kota terbesar di Indonesia, yaitu Jakarta dan Surabaya dengan mengambil sampel 1.100 responden, terbagi menjadi dua panel responden, yaitu 500 responden panel anak-anak (anak laki-laki dan perempuan berusia 8-12 tahun) dan 600 responden panel ibu (wanita berusia 21-50 tahun yang memiliki anak usia 0 -4 tahun atau 5-12 tahun).
Pengambilan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling, di Februari-Maret 2011 dengan menggunakan kuesioner terstruktur.
Top Brand for Kids digagas Majalah Marketing bersama Frontier Consulting Group (FCG) dan penyerahan penghargaan tersebut berlangsung di Jakarta akhir bulan April 2011.
Setiap tahun Frontier Consulting Group (FCG) bersama dengan Majalah Marketing memberikan penghargaan Top Brand for Kids.
(A038)
Pewarta: Aditia Maruli Radja
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011