Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi menghiasi pemberitaan di Jakarta selama sepekan terakhir, mulai dari varian baru COVID-19, yakni Omicron hingga Pemprov DKI Jakarta tetap memberlakukan PPKM Level 3 saat libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali.

1. Dinkes DKI: Varian Omicron belum ditemukan di Jakarta

Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta belum menemukan varian baru virus Corona B.1.1.529 atau Omicron di Ibu Kota, berdasarkan hasil klarifikasi terakhir ke Litbangkes Kementerian Kesehatan RI pada Rabu sekitar pukul 14.30 WIB.
Berita selengkapnya klik di sini

2. DPRD DKI panggil TransJakarta soal kecelakaan beruntun

Komisi B DPRD DKI Jakarta menggelar rapat bersama direksi PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) guna membahas dua kecelakaan beruntun pada pekan lalu yang melibatkan armada BUMD transportasi tersebut.
Berita selengkapnya klik di sini

3. DKI lanjutkan bangun tanggul antisipasi rob

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melanjutkan pembangunan tanggul National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) di sepanjang pesisir utara Jakarta guna mengantisipasi banjir rob yang sering terjadi.
Berita selengkapnya klik di sini

Truk melintasi banjir rob di Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta, Selasa (7/12/2021). Akibat banjir rob di pelabuhan tersebut sejumlah aktivitas bongkar muat barang menjadi terhenti. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/rwa.

4. DKI berlakukan PPKM Level 3 saat libur Natal dan Tahun Baru

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memastikan menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 selama 10 hari menjelang akhir tahun pada 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.
Berita selengkapnya klik di sini

5. Wagub DKI: Penutup sementara sumur resapan belum kuat di Bona Indah

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menduga penutup sementara sumur resapan yang belum kuat menjadi penyebab kendaraan politisi PSI, Isyana Bagoes Oka, terperosok di kawasan Bona Indah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

"Itu kan ada tutup-tutup (sumur) yang masih sementara sifatnya, belum permanen, mungkin belum kuat cukup umurnya, harusnya memang dijaga," kata Riza di Balai Kota Jakarta, Kamis
Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021