Hong Kong (ANTARA News) - Seorang lelaki yang berusia 81 tahun di Hong Kong sendirian saja berkelahi melawan sekelompok remaja yang menyerangnya, kata polisi Senin (2/5), dan delapan remaja ditangkap dan sebagian memerlukan perawatan di rumah sakit.

Pria tua tersebut, yang cuma diidentifikasi sebagai Mak, diserang oleh segerombolan remaja yang berusia 15 dan 19 tahun di satu tempat pejalan kaki selama peristiwa pukul 04.00. Saat itu, pria yang berusia di atas setengah baya tersebut sedang berolah raga pagi hari. Ia diserang dari belakang.

"Mereka mendorong dia ke tanah dan berusaha merampoknya. Pria itu melawan dan gerombolan remaja tersebut melarikan diri tanpa membawa hasil," kata wanita juru bicara polisi kepada AFP, yang dipantau ANTARA di Jakarta.

Beberapa remaja penyerang itu, lima lelaki dan tiga perempuan, menderita luka goresan dan luka kecil setelah pria tersebut melakukan perlawanan sengit.

Polisi belakangan melacak jejak darah ke satu flat di dekat tempat kejadian dan menahan beberapa remaja.

Remaja yang cedera dibawa ke rumah sakit untuk diobati.

"Mereka masih ditahan dan diinterogasi karena melakukan penyerangan dengan maksud merampok," kata wanita jurubicara polisi.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011