Kegiatan serupa juga telah diawali di Kota Bontang melalui sentra vaksinasi massal PKT, dengan target 3.000 penerima vaksin dalam 1 bulan,
Jakarta (ANTARA) - PT Pupuk Kalimantan Timur memperluas cakupan vaksinasi dalam mendorong percepatan realisasi target herd immunity melalui program vaksinasi massal bertajuk “PKT Gaspol 10.000 Vaksin” bagi masyarakat Kaltim.
Direktur Operasi dan Produksi PKT Hanggara Patrianta dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Senin, mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai kesinambungan upaya PKT melalui program PKT Proaktif, dalam mendukung tercapainya target herd immunity 100 persen di Provinsi Kalimantan Timur.
Kegiatan PKT Gaspol 10.000 Vaksin dibuka oleh Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor bersama Direktur Operasi dan Produksi PKT Hanggara Patrianta, di Aula Islamic Center Samarinda, Rabu (1/12).
Selain sebagai wujud implementasi peran BUMN sebagai agen pembangunan, Hanggara mengatakan kegiatan ini juga untuk berkontribusi dan memberi manfaat optimal bagi masyarakat.
Vaksinasi 10.000 dosis ini menggunakan vaksin jenis Sinopharm bagi 5.000 penerima di Kota Samarinda, Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Kutai Timur, yang dilaksanakan secara bertahap dengan dua kali penyuntikan dosis.
Untuk Samarinda dialokasikan sebanyak 4.000 dosis, Kutai Kartanegara 3.000 dosis dan Kutai Timur 3.000 dosis dengan total anggaran Rp3,5 miliar.
“Kegiatan serupa juga telah diawali di Kota Bontang melalui sentra vaksinasi massal PKT, dengan target 3.000 penerima vaksin dalam 1 bulan,” kata Hanggara.
Dia berharap realisasi 100 persen herd immunity di Kaltim sesuai program pemerintah segera tercapai, sehingga langkah penanggulangan Covid-19 sejalan dengan tingkat kesehatan masyarakat.
Hanggara memastikan PKT akan terus berkontribusi membantu pemerintah dan masyarakat di berbagai sektor, sehingga peran perusahaan semakin berdampak terhadap pembangunan dan kesejahteraan di Kaltim.
“PKT akan terus berperan aktif dalam mendukung pemerintah dan masyarakat, sehingga kontribusi perusahaan memberi manfaat maksimal terhadap pembangunan di berbagai bidang,” tambah Hanggara.
Gubernur Kaltim Isran Noor mengapresiasi kontribusi PKT yang melaksanakan vaksinasi massal bagi masyarakat, agar potensi penyebaran Covid-19 dapat terus ditekan secara maksimal. Pandemi selama 2 tahun terakhir diakui Isran sangat berdampak terhadap berbagai sektor, sehingga butuh langkah penanggulangan dan kerjasama intensif dengan seluruh pihak.
“Atas nama Pemprov Kaltim, kami ucapkan terima kasih kepada PKT yang melaksanakan vaksinasi bagi masyarakat. Kegiatan ini menunjukkan dukungan perusahaan terhadap program pencegahan Covid-19 yang terus digencarkan pemerintah,” kata Isran.
Dia mengajak masyarakat untuk tidak ragu mengikuti program vaksinasi, agar target herd immunity segera tercapai di Kaltim, sehingga pemulihan ekonomi masyarakat maupun sektor lainnya dapat kembali tumbuh dan berjalan normal.
“Tetap utamakan protokol kesehatan, agar kita terhindar dari penyebaran virus dengan tingkat kekebalan tubuh yang semakin baik,” kata Isran.
Baca juga: Terapkan industri hijau berkelanjutan PKT raih penghargaan Rintek 2021
Baca juga: Pupuk Kaltim tingkatkan kualitas produk UMKM mitra binaan
Baca juga: Kinerja unggul Pupuk Kaltim dijadikan model industri Tanah Air
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2021