Jakarta (ANTARA) - Penyanyi solo wanita Raisa meluncurkan koleksi lini pakaian untuk anak-anak (kidswear), Rise N Shine by Raisa.
"Banyak hal di sekelilingku yang dapat menginspirasi. Ingin sekali aku bisa mengingat, menceritakan, dan merasakannya, terutama untuk kembali kepada mereka yang telah menginspirasiku, kepada anak-anak yang tidak pernah berhenti tunjukkan keceriaan, ketulusan dan kejujuran dari dalam hatinya," kata Raisa dalam keterangannya, Jumat.
Baca juga: Cara Zaskia Adya Mecca dekatkan diri dengan anak lewat fesyen
"Aku percaya ini menjadi sebuah awalan yang baik untukku dan akan selalu ku ingat dan teruskan. Untuk mempertemukan diriku kembali bersama mereka yang selalu menginspirasiku," imbuh penyanyi dengan 90 juta lebih streams lagu versi Spotify Wrapped 2021 itu.
Dalam proses brand dan product development, Raisa bekerja sama dengan creative team dari IMAJI Studio. Raisa dan IMAJI Studio bekerjasama menggarap mulai dari ide, desain motif dan pakaian, sampai dengan proses produksi untuk menghadirkan kualitas produk terbaik.
"Setiap desain kidswear Rise N Shine by Raisa lahir dalam keunikan motif yang diciptakan lewat lukisan tangan asli dengan teknik watercolor painting dimana nuansa asli dari lukisan yang dibuat langsung dengan tangan memiliki ciri khas yang timeless, mudah dipahami, dan terinspirasi dari keunikan ekspresi, imajinasi, dan jiwa anak-anak yang bebas, pure, dan tulus," terang desainer fesyen IMAJI Studio, Shari Semesta.
Baca juga: Ali Charisma lelang 1000 karya untuk seragam anak-anak di Bulukumba
Kenyamanan menjadi perhatian khusus dalam proses pemilihan bahan dan pembuatan desain. Kelembutan dari bahan 100 persen katun yang hypoallergenic dan breathable adalah kunci dari kualitas terbaik yang Rise N Shine by Raisa berikan untuk kenyamanan dan rasa aman bagi pemakainya, sebuah pengalaman unik dan menyenangkan yang disebut Soft-perience.
Baca juga: Justice Indonesia perkenalkan komunitas "Heart of Justice"
Berkiblat kepada desain Japanese kidswear, Rise N Shine by Raisa memiliki desain siluet yang simpel, oversized, namun tetap fungsional sehingga memberikan kenyamanan bagi anak-anak untuk beraktivitas di dalam maupun luar rumah.
Eksplorasi desain dengan pilihan style yang modern, serta palet warna earth tone menjadi keunikan lainnya dari kidswear ini.
Dengan dua koleksi awal kidswear yang diluncurkan yaitu DAYTIME dan DAYTIME Colors, mix-and-match yang kreatif dan menyenangkan akan dapat dengan mudah dilakukan oleh setiap orang tua untuk mengekspresikan karakter anak-anaknya.
Rise N Shine by Raisa DAYTIME dan DAYTIME Colors saat ini hadir masing-masing dalam 8 varian pakaian anak dengan 4 motif dan warna yang bervariasi.
Dipasarkan dengan kisaran harga Rp165-195 ribu untuk DAYTIME Colors, dan Rp235-305 ribu untuk DAYTIME.
Informasi lebih lanjut dapat diperoleh laman resmi Rise N Shine by Raisa, dan tersedia di lokapasar Shopee dan Tokopedia.
Baca juga: Koleksi busana lebaran agar si kecil makin menggemaskan di Hari Raya
Baca juga: Mengubah kegagalan jadi awal kesuksesan saat berbisnis fesyen anak
Baca juga: Tips memilih baju Lebaran untuk buah hati
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021