Jakarta (ANTARA) - Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) menggelar malam Apresiasi Budaya untuk Pahlawan Versi RRI di Auditorium Abdulrahman Saleh Gedung RRI Jakarta pada Selasa.

Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang lekat dengan bulan November.

Baca juga: Iwan Fals laporkan kasus pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya

Direktur Program dan Produksi LPP RRI sekaligus penanggung jawab kegiatan ini, Soleman Yusuf, mengatakan ada tiga kategori dalam pemilihan pahlawan inspiratif versi RRI.

"Adapun tiga kategori tersebut adalah Tokoh Keragaman, kategori Karya Seni Inspiratif, dan kategori Tokoh Pembangkit Kewirausahaan," kata dia.

Sementara itu, tiga peraih Penghargaan Pahlawan masing-masing diterima oleh KH. Abdul Muhaimin dari Yogyakarta untuk kategori Tokoh Keragaman.

Lebih lanjut, Ni Nyoman Tjandri dengan Tari Arja Bali meraih kategori Karya Seni Inspiratif. Lalu untuk kategori Tokoh Pembangkit Kewirausahawan diraih oleh Gestianus Sino dari Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Selain tiga kategori tersebut, Anugerah Khusus Pahlawan Inspiratif 2021 juga diberikan RRI kepada Juru Bicara dan Ketua Tim Pakar Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 Prof. Drh. Wiku Bakti Bawono Adisasmito, M.Sc l, Ph.D dan Kepala BNPB Doni Monardo. Keduanya terpilih karena dedikasi dan pengorbanan serta waktu yang tak kenal lelah dalam penanganan COVID-19 di Indonesia.

Para tokoh tersebut dipilih oleh tiga dewan juri yaitu Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila BPIP Romo Benny Susetyo, Dekan Fakultas Islam Nusantara Unusia Jakarta Dr. Ahmad Suaedy, dan Ahli Patologi Sosial Ester Jusuf.

Mekanisme pemilihan melibatkan seluruh RRI di daerah dengan dikoordinir oleh 17 koordinator wilayah (korwil) RRI di Indonesia.

Selain itu, perhelatan Anugerah Pahlawan Inspiratif Versi RRI dimeriahkan sejumlah artis nasional seperti Iwan Fals, Marcell, Sarah Fajira, dan Pandji Pragiwaksono serta juara bintang radio Dorkas, Yollanda, dan Hasca Safira, diiringi dengan band dari Dwiki Dharmawan.

Baca juga: Iwan Fals: Album "Pun Aku" penuh kehangatan dan berkesan

Baca juga: Suara misterius di Google Maps hingga cerita Iwan Fals soal pandemi

Baca juga: Cerita Iwan Fals soal pandemi, frustasi hingga menyalakan semangat

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021