Jakarta (ANTARA) - Kopi Kenangan kembali meraih gelar Brand of The Year untuk kategori Peritel Kafe di ajang penghargaan World Branding Awards ke-14. Ini adalah gelar kedua berturut-turut setelah di tahun sebelumnya meraih gelar yang sama.
"Kami berterima kasih dan mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung Kopi Kenangan hingga kembali berhasil meraih gelar Brand of The Year di World Branding Awards periode 2021-2022," kata CMO & Co-Founder Kopi Kenangan Cynthia Chaerunnisa, dalam keterangannya, Selasa.
World Branding Awards digelar secara virtual, diikuti lebih dari 500 merek dari 60 negara di dunia. World Branding Awards diselenggarakan oleh World Branding Forum (WBF), sebuah organisasi nirlaba global yang didedikasikan untuk memajukan standar branding demi kebaikan komunitas branding dan konsumen.
Kopi Kenangan menjadi salah satu pemenang setelah melalui proses penjurian dan evaluasi, yang 70 persennya merupakan hasil survey dan partisipasi dari para konsumen.
"Gelar bergengsi yang kami dapatkan ini tentu menjadi bukti kuat bahwa Kopi Kenangan menjadi brand yang dapat dipercaya dan disukai konsumen. Kami berharap, lewat gelar Brand of The Year untuk kedua kalinya ini dapat memperkuat komitmen Kopi Kenangan untuk terus berkembang dan bertumbuh bersama masyarakat Indonesia," imbuhnya.
World Branding Awards sendiri hanya memilih 7 merek pemenang di kategori yang berbeda di setiap negara dengan proses seleksi yang ketat melalui tiga tingkatan yaitu penilaian merek, riset pasar konsumen, serta pemungutan suara konsumen.
Terdapat lebih dari 345.000 konsumen ikut berpartisipasi dalam proses nominasi dan pemilihan pemenang World Branding Awards ke-14 tahun ini.
"Tahun 2021 masih menjadi tahun yang sulit bagi bisnis di seluruh dunia. Adanya pandemi Covid-19 memaksa banyak merek untuk beradaptasi dengan new normal, dan World Branding Awards hadir sebagai upaya apresiasi terhadap usaha yang dilakukan merek Internasional maupun Nasional di masing-masing negara," terang Chairman of the World Branding Forum Richard Rowles.
Baca juga: Kenangan Heritage resmi dibuka di Senayan City
Baca juga: "Startup" yang dinamis jadi pilihan incaran para pekerja muda
Baca juga: Kopi Kenangan kini hadir di Kalimantan
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021