Pada pertandingan yang digelar di Turi Beach, Nongsa, Batam itu, Dyachenko/Sidorenko menang dua set langsung 21-15, 21-19.
"Saya puas dengan penampilan kami, berhasil meraih tempat pertama," ujar Alexandr Dyachenko usai pertandingan.
Keberhasilannya di Batam adalah gelar kedua dari tiga turnamen yang diikuti pasangan Kazakhstan tersebut tahun ini, setelah sebelumnya juga juara di Iran.
"Ini turnamen ketiga kami, sebelumnya main di Iran pada Maret dan di Thailand bulan ini. Di Iran kami juara melawan musuh yang sama dengan hari ini, sementara di Thailand meraih posisi kelima," paparnya.
Kemenangan itu membuat pasangan tersebut berhak atas hadiah uang 3.000 dolar AS.
Sementara mahkota putri diraih pasangan Thailand unggulan kedua Yupa Phokongploy/Tanarattha Udomvhavee yang menundukkan unggulan teratas asal Kazakhstan Irina Tsimbalova/Tatyana Mashkova 2-0 (21-15, 21-16).
"Saya sangat gembira, karena kemarin di Thailand juga juara dengan pasangan yang sama," kata Yupa yang mulai berpasangan dengan Tanarattha pada tahun ini.
Turnamen di Thailand pekan lalu adalah kejuaraan pertama yang diikuti pasangan tersebut.
Adapun tempat ketiga putra diraih pasangan Selandia Baru Sam O`dea/Ben O`dea yang mengalahkan rekan senegara mereka Edwin O`dea/Brendon Heath 2-1 (21-13, 14-21, 15-13).
Sedangkan tempat ketiga putri ditempati oleh pasangan China Ma Yuanyuan/Ding Jingjing yang menang dalam perebutan juara ketiga atas pasangan Malaysia Beh Shun Ting/Luik Teck Hua 2-0 (21-19, 21-19).
(F005/A020)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011