Denpasar (ANTARA News) - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie dijadwalkan hadir dalam acara Dharma Santi Nasional Nyepi Tahun Saka 1933 di Taman Budaya Denpasar 21 April 2011.

Ketua Panitia Lokal Dharma Santi Nasional DPP Golkar Ida Bagus Gede Udiyana di Denpasar Rabu mengatakan bahwa Aburizal Bakrie yang akrab dipanggil Ical, sudah dipastikan hadir sekaligus membuka Dharma Santi tersebut.

"Ical sudah pasti akan hadir dalam kegiatan tersebut sekaligus bertemu dengan para tokoh, kader dan pengurus Partai Golkar," katanya.

Ia mengatakan, sedikitnya 2.000 orang pengurus dan kader Partai Golkar se-Indonesia yang beragama Hindu akan hadir dalam kegiatan keagamaan tersebut.

"Para pejabat di Bali juga diundang untuk hadir di antaranya Gubernur Bali Made Mangku Pastika dan tokoh-tokoh politik di Pulau Dewata," kata Udiyana yang juga anggota DPRD Bali ini.

Ia mengatakan, kegiatan ini juga dijadikan ajang konsolidasi dan perekat hubungan antarkader di seluruh Indonesia.

Selain itu, kata dia, Ical juga akan mengadakan safari sosial di Pulau Dewata, antara lain penyerahan peralatan kepada sekaa (kelompok) santi, penanaman pohon dan penebaran bibit ikan.

(I020/E005/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011