Paris (ANTARA News) - Juara dunia reli dua kali Carlos Sainz dari Spanyol memperpanjang awal yang hebat untuk reli Dakar dengan memenangi tahapan kedua pada Minggu di selatan Portugal. Sainz, membuat debut Dakarnya, berakhir 25 detik lebih unggul dari pembalap asal Perancis Luc Alphand yang mengendarai Mitsubishi dan pembalap Qatar Nasser Al-Attiyah yang mengendarai BMW mengekor tiga detik dibelakangnya. Sainz yang memenangi tahapan pembukaan Sabtu dengan Volkswagen Touareg, berada tiga menit 45 detik mengungguli posisi kedua yang diraih Alphand dalam klasemen keseluruhan, sementara pembalap Spanyol Nani Roma yang mengendarai Mitshubishi berada di tempat ketiga dengan waktu 4,14 menit. Pada nomor sepeda motor, Ruben Faria dari Portugal memenangi tahapan atas pembalap Spanyol Isidre Esteve dan pembalap Perancis David Casteu, seluruhnya dengan KTM. Esteve unggul keseluruhan dari pembalap rekan senegaranya Marc Coma juga dengan KTM. Setelah dari Portimao ke Alcoutim, para pembalap berkendara 387-km untuk melengkapi ke Malaga, di selatan Spanyol, dimana mereka diangkut dengan kapal menuju Marokko. Aksi serius dimulai pada Senin dengan tahapan pertama di tanah Afrika, jarak 672 km di Marokko mulai dari Nador ke Er Rachidia. Balapan berakhir di Senegal pada 15 JAnuari, Reuters melaporkan.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006