Jakarta (ANTARA News) - PT Intelix Global Crossing, perusahaan pengembang piranti lunak dan system integrator yang fokus pada computer telephony untuk solusi telekomunikasi dan perusahaan, merayakan ulang tahun yang ke-10 pada Selasa (19/4).
Perusahaan itu didirikan di Jakarta tahun 2011. Intelix memiliki kantor di Jakarta, Bandung dan Surabaya. Setiap kantor itu dilengkapi fasilitas broadband 24 jam serta hardware dan software yang mendukung segala layanan.
Menurut Irmawan Sadikin, Presiden Direktur Intelex, sampai saat ini kantor Intelex masih berpusat di pulau Jawa karena dominasi pasar Intelix ada di pulau itu.
"Terlalu mahal kalau dibikin terlalu banyak. Kami mencoba berkonsentrasi di satu kota, tetapi satu kota itu melayani misalkan Surabaya melayani Jawa Timur, Jakarta melayani Jawa Barat, dan Surabaya juga melayani Jawa Tengah," kata Irmawan saat dijumpai ANTARA News disela jumpa pers di Hotel Intercontinental di kawasan Sudirman, Jakarta.
Produk Contact Center yang dikembangkan Intelix, e-Centrix, saat ini sudah diterapkan di 40 perusahaan di tanah air.
Aplikasi lain yang dikembangkan Intelix, seperti IP Contact Center, IVR (Interactive Voice Response), Helpdesk Management System, Telesales Management System, COllection Management System, Voice Logger?Recording System, dan Conference System. e-Centrix Recording sudah diterapkan pada 1.500 saluran, sedangkan IP Contact Center sudah digunakan di 20 perusahaan di Indonesia.
Irmawan mengungkapkan visi Intelix pada tahun ini adalah diakui oleh lokal.
"Kita ingin lokal diakui lokal. Kalau kita bisa kenapa harus orang lain yang mesti mengerjakan," kata Irmawan.
Menurut Irmawan, Intelix tentu saja juga ingin mendunia. Dia juga mengungkapkan Intelix pernah menjajal pasar Srilanka dan Amerika Serikat (AS). Untuk pasar AS Intelix terkendala adanya jarak dan perbedaan waktu.
"Tidak usah global dulu, regional dululah, misalnya Singapura, Malaysia. Namun, lokal harus kuat dulu," kata Irmawan.
Dia menilai pasar lokal saat ini masih belum kuat dan Intelix membutuhkan pengakuan lokal. Intelix berusaha memperkenalkan kepada para konsumen bahwa ada perusahaan lokal yang bergerak dalam bidang computer telephony untuk solusi telekomunikasi dan perusahaan.
(ENY/S026)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011