Cirebon (ANTARA News) - Bom bunuh diri di Masjid Mapolres Cirebon Kota Jalan Veteran 5 Kota Cirebon melukai 24 anggota polisi.

"Ledakan yang terjadi saat Shalat Jumat itu melukai 30 orang jamaah, sebanyak 24 orang diantaranya anggora Polri dari Polres Cirebon Kota," kata Kepala Bidang Humas Polda Jabar, Kombes Pol Agus Rianto di Mapolres Cirebon, Sabtu dinihari.

Selain itu, ledakan yang terjadi tepat pada saat takbir pertama tersebut juga melukai 3 PNS, satu tenaga lepas harian di Polres Cirebon Kota serta dua orang warga.

Dari korban yang luka-luka itu, sebanyak enam orang luka berat termasuk Kapolres Cirebon Kota AKBP Herukoco. Kapolres luka parah pada bagian punggung akibat terkena serpihan paku dan baut sehingga harus menjalani operasi di RS Pertamina Cirebon.

Kondisi Herukoco, menurut Agus Rianto sudah stabil dan dipindahkan ke ruang perawatan.

Hingga Sabtu pukul 00.30 WIB, jumlah korban yang masih dirawat di rumah sakit sebanyak 22 orang, tujuh korban lainnya sudah diperkenankan pulang ke rumah masing-masing.

Sebanyak 20 orang dirawat di RS Pelabuhan Cirebon dan satu lainnya di RSUD Sunan Gunung Jati. (S033/M012/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011