Jakarta (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menghimbau Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Provinsi Sulawesi Selatan agar dapat membangun interkonektivitas dari destinasi-destinasi wisata di Sulsel dengan Indonesia Timur.
"Sulawesi Selatan ini adalah gerbang menuju destinasi wisata dan sentra ekonomi kreatif di Indonesia Timur," katanya ketika menghadiri pelantikan anggota BPPD Sulsel periode 2021-2023 sebagaimana dalam keterangan pers, yang diterima di Jakarta, Selasa.
Dia mengatakan bahwa ada tugas berat yang menanti para anggota BPPD Sulsel, yaitu membangkitkan pariwisata dan mempersiapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di masa libur Natal dan Tahun Baru mendatang.
Hal ini disebut harus disikapi dengan kebijakan yang tepat agar sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) dapat memberikan bantuan konkret kepada sektor usaha yang terdampak pembatasan tersebut dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan
Ketua BPPD Sulsel Andry S Arief Bulu menyampaikan pihaknya siap berpartisipasi memajukan sektor parekraf di Sulsel.
"Kami di sini adalah organisasi dari kumpulan-kumpulan dari stakeholder, para pentahelix yang bergiat di dunia pariwisata untuk bersama-sama memajukan pariwisata Indonesia sehingga pariwisata bisa kita majukan dan membuka lapangan kerja, khususnya di Sulawesi Selatan," ungkap Andry.
Dalam pelantikan ini, turut hadir pula Staf Khusus Menparekraf Bidang Pengamanan Destinasi Wisata dan Isu-isu Strategis Brigjen TNI Ario Prawiseso, Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Abdul Hayat Gani, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sulsel Muhammad Jufri, dan Anggota Komite III DPD RI Maya Rumantir.
Baca juga: Menparekraf segera keluarkan edaran sikapi PPKM level 3
Baca juga: Sandiaga: PPKM Level 3 saat natal bukan untuk larang aktivitas usaha
Baca juga: Sandiaga: Banyak permintaan wisatawan India kunjungi RI akhir tahun
Pewarta: M Baqir Idrus Alatas
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2021