Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Boediono menilai wartawan senior Rosihan Anwar adalah seorang saksi sejarah Indonesia yang sejumlah karyanya sangat berguna bagi generasi muda mendatang.
"Beliau adalah saksi sejarah Indonesia dan memiliki penuh karya yang mendokumentasikan sejarah perjalanan bangsa ini yang sangat berguna bagi generasi mendatang," kata Wapres Boediono kepada pers, saat meelayat di kediaman almarhum, di Jakarta, Kamis.
Wapres yang datang ke rumah almarhum di Jalan Surabaya No.13, Menteng, Jakarta Pusat, tidak menggunakan mobil dengan nomor polisi RI 2 tapi B 1197 RFS, dan hanya sekitar tujuh menit berada di lokasi.
Menurut Wapres, dua minggu sebelumnya sempat menjenguk Rosihan di Rumah Sakit Harapan Kita usai menjalani operasi jantung dan kondisinya saat itu terlihat bugar.
"Semangatnya begitu tinggi, wajahnya begitu ceria saya sangat bahagia melihat beliau seperti itu," kata Wapres.
Boediono mengajak masyarakat mendoakan beliau agar melaksanakan perjalanannya menghadap Tuhan lancar.
Wapres menilai sampai akhir hayatnya sangat produktif. Masih menulis menghasilkan karya-karyanya dan bahkan akan ada yang akan diluncurkan dalam waktu dekat.
Wapres Boediono, pada Rabu (30/3), menyempatkan diri menjenguk wartawan senior Rosihan Anwar (89) di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta, usai menjalani operasi jantung.
Dalam kunjungan sekitar 30 menit tersebut, Wapres dan Rosihan banyak melakukan pembicaraan santai dan menceritakan berbagai pengalaman saat Rosihan bertemu dengan istrinya, Siti Zuraida waktu masih pacaran.
(A025)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2011