kami bangga Pangeran Harry bisa bersama kami"
London (ANTARA News) - Pangeran Harry terbang kembali ke Inggris, Sabtu WIB, setelah perjalanan ke Kutub Utara berlangsung lebih lama daripada rencana semula akibat pecahnya landasan pacu es, kata jurubicara istana kerajaan seperti dikutip Reuters.
Putra termuda pewaris takhta Inggris, Pangeran Charles, itu sejak akhir Maret lalu bergabung dengan satu kelompok tentara yang cedera untuk pertama kali ikut dalam ekspedisi penuh tantangan ke Kutub Utara.
"Ia mestinya berangkat satu hari sebelumnya, keberangkatannya telah tertunda satu hari. Landasan pacu perlu dibuat lagi," kata jurubicara tersebut.
Di satu blognya, kelompok itu menyatakan bahwa landasan pacu tersebut retak.
"Kami sudah makan malam dan kami sedang menunggu helikopter datang serta menjemput Pangeran Harry, menyedihkan, tapi kami bangga Pangeran Harry bisa bersama kami," kata mereka.
Peserta perjalanan tersebut, dua di antara mereka kehilangan anggota tubuh, bermaksud mengumpulkan uang untuk membantu tentara dalam menata kembali hidup mereka.
C003/A011
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011
:)