Medan (ANTARA News) - Pihak kepolisian telah mengetahui identitas pelaku penikaman terhadap personel Direktorat Samapta Kepolisian Daerah Sumatera Utara Inspektur Satu Polisi Koster Saragih di Jalan Jamin Ginting Medan.
"Gambaran pelakunya sudah ada," kata Kepala Kepolisian Sektor Kota (Kapolsekta) Delitua, Kompol SP Sinulingga, di Medan, Kamis.
Namun, ia belum bersedia memberitahukan identitas pelaku penikaman tersebut karena untuk kepentingan penyidikan yang berlangsung.
"Sudah ada, tetapi belum bisa diekspos," katanya.
Ia mengatakan, meski telah mengetahui gambaran identitas pelaku, tetapi pihaknya belum mengetahui motif dalam kasus penikaman tersebut.
Oleh karena itu, pihaknya sedang mengintensifkan pemeriksaan kasus tersebut untuk mengejar pelaku dan mencari motif atas penikaman itu.
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi-saksi yang telah dimintai keterangan, pelaku penikaman tersebut diduga mengalami gangguan mental.
"Dari saksi-saksi, diduga pelaku stres," katanya.
Direktur Reserse Kriminal Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Reskrim Polda Sumut), Kombes Pol Agus Andrianto, yang dihubungi secara terpisah belum dapat memberikan keterangan lebih jauh mengenai kasus penikaman tersebut.
"Yang menangani Polresta Medan," kata Agus.
Anggota Direktorat Samapta Polda Sumut, Iptu Koster Saragih, ditikam orang tidak dikenal di satu warung setelah membantu kelancaran lalu lintas di Simpang Selayang, Jalan Jamin Ginting, Medan, pada Rabu (9/3).
Meski Iptu Koster Saragih sempat melawan, tetapi pelaku berhasil melukainya sehingga dibawa ke klinik kesehatan terdekat untuk mendapatkan perawatan.
(T.I023/Z002)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011