Jakarta (ANTARA) - Rookie tim Pramac Ducati Jorge Martin merebut pole position Grand Prix Valencia setelah duet tim pabrikan Ducati Francesco Bagnaia dan Jack Miller terjatuh di babak kualifikasi di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Sabtu.
Bagnaia sempat memegang pole provisional sebelum terjatuh di tikungan 2, beberapa saat berselang Martin merebut P1 dengan catatan tercepat 1:29,936, demikian laman resmi MotoGP.
Miller, satu-satunya pebalap yang menggunakan ban medium hari itu juga menjadi penantang utama untuk posisi start terdepan namun terjatuh di tikungan 11.
Tim pabrikan Italia itu harus puas di P2 dan P3, membuat Ducati mengunci baris terdepan balapan seri pemungkas musim tersebut.
Duet Suzuki, Joan Mir dan Alex Rins mengamankan baris kedua, mengapit pebalap Pramac Johann Zarco di P5.
Juara dunia baru Fabio Quartararo akan start dari P8, di belakang pebalap KTM Brad Binder.
Sedangkan Valentino Rossi, yang menjalani balapan terakhirnya sebelum pensiun dari MotoGP, lolos langsung ke Q2 dan akan start dari P10.
Baca juga: GP Valencia: Rossi pamitan dari MotoGP akhir pekan ini
GP Valencia juga akan menjadi balapan terakhir bagi Danilo Petrucci, yang akan meneruskan karier ke Reli Dakar, dan Iker Lecuona, yang bakal menjajal kompetisi WSBK, musim depan.
Pol Espargaro menjadi satu-satunya pebalap tim Repsol Honda yang turun akhir pekan ini karena Marc Marquez cedera karena latihan, melewatkan dua balapan secara beruntun di akhir musim.
Namun sang pebalap bernomotr 44 itu melewatkan sesi latihan siang dan juga kualifikasi serta diragukan tampil pada Minggu setelah terjatuh di tikungan 13 saat FP3. Espargaro dilarikan ke rumah sakit setelah mendapati rasa sakit di tulang rusuknya.
Di saat Quartararo telah mengunci titel pebalap dan Ducati memenangi gelar konstruktor, tim Ducati Lenovo mengantongi keunggulan 28 poin atas tim Monster Energy Yamaha dalam perebutan gelar juara dunia tim dengan 45 poin maksimal tersedia.
Baca juga: Rossi: mempopulerkan MotoGP adalah prestasi terbesar saya
Baca juga: Marc Marquez absen dalam GP Valencia
Baca juga: Bagnaia menangi GP Algarve, Quartararo terjatuh
Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021