New York (ANTARA News/AFP) - Saran pejabat senior Federal Reserve bahwa bank dapat segera mengetatkan kebijakan moneter mengirim dolar lebih tinggi terhadap yen dan mata uang lainnya pada Selasa waktu setempat.
Dolar naik menjadi 82,48 yen pada Selasa 21.30 GMT (Rabu 04.30 WIB) dari 81,71 yen hari sebelumnya.
Dolar mendapat dorongan dari Presiden Federal Reserve St Louis, James Bullard, yang berbicara di Praha, mengatakan AS tidak bisa mempertahankan kebijakan moneter yang sangat longgar selamanya.
Bullard juga menyarankan Fed dapat memangkas langkah-langkah luar biasa untuk membantu perekonomian terbesar di dunia, berhenti di 100 miliar dolar di bawah target 600 miliar dolar dari program pembelian obligasi yang dikenal sebagai pelonggaran kuantitatif.
"Presiden Fed St Louis, James Bullard memicu kebingungan pembelian dolar/yen pada awal perdagangan Amerika Utara ketika ia menyarankan bahwa Fed dapat membatasi program QE lebih awal," kata Boris Schlossberg dari GFT.
Dolar berada pada 0,9201 franc Swiss (0,9161).
Ekspektasi bahwa Bank Sentral Eropa akan menaikkan suku bunga acuan minggu depan mendorong naik mata uang tunggal Eropa, meskipun kekhawatiran tentang masalah utang di beberapa negara zona euro berlanjut.
Mata uang tunggal Eropa naik menjadi $ 1,4110 dari $ 1,4092 akhir Senin.
Pound naik menjadi $ 1,6007 dari $ 1,5996 hari sebelumnya. (A026/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011