Gorontalo (ANTARA) - Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim mengatakan. daerah tersebut bersama Sulawesi tengah optimistis menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XXII tahun 2028.

“Kemarin di Palu kami sudah mendeklarasikan Gorontalo dan Sulteng sebagai calon tuan rumah PON, serta menggelar workshop untuk itu,” kata wagub di Gorontalo, Kamis.

Menurutnya deklarasi tersebut menjadi hal yang positif bagi kedua daerah, untuk bersaing dengan daerah lain seperti Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah, serta Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Baca juga: Gubernur ingin NTT jadi tuan rumah PON 2028

Sebelumnya, kedua daerah tersebut menggelar workshop Sulawesi Tengah-Gorontalo (SultengGo) Katulistiwa.

SultengGo Katulistiwa merupakan slogan untuk pencalonan Provinsi Sulteng dan Gorontalo sebagai tuan rumah bersama .

Ketua Umum KONI Marciano Norman mengatakan, Sulteng dan Gorontalo harus menunjukkan peningkatan prestasi pada PON XXI tahun 2024 yang akan berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara.

Menurut Marciano, peningkatan prestasi itu akan menjadi daya tarik tersendiri bahwa Sulteng dan Gorontalo layak untuk ditunjuk sebagai tuan rumah PON XXII.

“Jika ingin menjadi tuan rumah PON XXII, Sulteng dan Gorontalo harus menunjukkan peningkatan prestasi pada PON XXI. Manfaatkan waktu yang ada untuk melakukan konsolidasi organisasi ke dalam,” katanya.

Pendaftaran calon tuan rumah PON XXII tahun 2028 akan berakhir pada 31 Maret 2022.

Baca juga: Plt Gubernur: Sulsel serius tuan rumah PON 2028
Baca juga: NTB gandeng NTT ajukan diri jadi tuan rumah PON 2028

Pewarta: Debby H. Mano
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021