Sydney (ANTARA News) - Seorang peselancar menderita luka di lengan dan wajahnya setelah diserang oleh ikan hiu di pantai New South Wales di sebelah utara Sydney , Australia --orang kedua yang diserang di wilayah itu dalam satu pekan.

Dave Peasrson (41) sedang berselancar di Crowdy Head, 265 kilometer di sebelah utara di Sydney, saat senja pada Rabu, ketika ikan hiu menggigit papan selancarnya dan mengenai lengan atas kirinya, sebagaimana dikutip dari AFP.

"Saya sedang duduk di rumah ketika seorang peselancar bersamanya datang memberi tahu saya," kata petugas Crowdy Beach Surf Life Saving Adam Eady kepada radio ABC.

"Saya mengambil alat pertolongan pertama pada kecelakaan saya dan syukurlah para peselancar di sana telah mengeluarkan dia dari air dan telah membalut lengannya dengan handuk dan pembalut untuk menghentikan darah, sebab ada banyak darah yang merembes ke luar.

"Luka di lengannya sangat dalam. Banyak cedera di sana," katanya.

Serangan itu terjadi hanya beberapa hari setelah Lisa Mondy (24) dijadikan sasaran oleh ikan hiu di Nelson Bay, agak lebih ke selatan, sewaktu ia melakukan "wakeboarding" (olah raga ski dengan menggunakan papan ski pendek dan melakukan adegan berbahaya sambil berpegang pada tambang yang ditarik oleh perahu cepat).

Mondy menderita luka serius di tengkuk dan lengan atas kirinya.

Eady mengatakan ia telah menjalani sepanjang hidupnya di Crowdy Head dan tak pernah mendengar serangan hiu sebelumnya.

"Ada banyak ikan umpan di sekitar sini pada saat ini, dan hujan baru-baru ini membuat air sungai meluap lebih awal," katanya.

"Saya kira ikan hiu tentu telah mengikuti arus ke pantai dan karena sudah senja, ikan hiu mengira peselancar adalah makanannya," kata Eady.

Menurut laporan, tampaknya itu adalah ikan hiu bull, sedangkan peristiwa di Nelson bay adalah ikan hiu putih.

Ikan hiu adalah hewan umum di Australia tapi serangan mematikan jarang terjadi. Sebanyak 53 orang tewas dalam setengah abad ini, demikian Australian Shark Attack File.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011