Bucharest (ANTARA News/Reuters) - Rumania akan menyumbang 207 tentara ke upaya NATO untuk melaksanakan embargo senjata di Libya, sebagaimana diminta oleh aliansi itu, Presiden Traian Basescu mengatakan, Rabu.

Para duta besar dari 28 negara Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) yang bertemu di Brussels, Selasa, memutuskan untuk mengaktifkan rencana bagi pesawat perang dan pesawat sekutu untuk melaksanakan embargo senjata yang telah diputuskan PBB terhadap Libya.

"Ada permintaan NATO akan sebuah pergat dan dua perwira dari staf jenderal pasukan angkatan laut," kata Basescu pada wartawan setelah pertemuan Dewan Pertahanan Tertinggi negara itu.

Kapal pergat Regele Ferdinand dengan 205 tentara di atasnya dan dua perwira dari staf jendral angkatan laut akan siap berangkat untuk misinya dalam 30 hari, katanya.

Basescu juga mengatakan dewan telah memutuskan untuk menambah tentara negara itu ke Afghanstan dengan 55 polisi gendarmeri guna melatih polisi antikerusuhan.(*)

(Uu.S008)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011