Jakarta (ANTARA) - Grup idola K-pop Super Junior berharap video musik "Sorry Sorry" yang diunggah di YouTube 12 tahun lalu bisa dihadirkan dalam format 4K di laman YouTube SMTOWN.
Hal ini mengemuka di tengah perbincangan saat Super Junior merayakan debut mereka ke-16 tahun pada Jumat (5/11) malam. Saat itu, kesembilan personel grup membahas proyek agensi SM Entertainment yang mengunggah ulang video musik lama.
"SM mengunggah ulang video musik lama. Baru-baru ini mereka mengunggah kembali video H.O.T. 'Sorry Sorry' tak punya versi 4K. Mungkin 'Sorry Sorry' akan keluar (juga)," kata Super Junior.
Video musik "Sorry Sorry" diunggah kali pertama pada Juni 2009 dan hingga kini sudah ditonton 137.698.751 kali dengan 1,2 juta jempol dari pemirsa YouTube.
Beberapa waktu lalu, SM Entertainment bekerja sama dengan YouTube melakukan proyek remastering video musik K-pop era tahun 1990-an dan 2000-an. Rencananya, video musik remaster akan diluncurkan setiap pekan.
Sebagai permulaan proyek, mereka meluncurkan versi remaster video musik "Warriors' Descendent" dari grup H.O.T. melalui saluran YouTube SMTOWN pada Kamis (4/11). Video asli diunggah pada tahun 1996.
Video versi remaster sudah ditonton sebanyak 306.024 kali dan mendapatkan 41.000 jempol dari warganet.
Kemudian, untuk mempromosikan proyek, grup idola K-pop aespa akan membuat remastering lagu hit grup S.E.S tahun 1998 yakni "Dreams Come True". Mereka nantinya merilis versi lagu mereka dan video musik yang menyertainya pada Desember mendatang.
Baca juga: Dua jam bersama Super Junior di perayaan hari jadi grup ke-16 tahun
Baca juga: "Countdown" Super Junior D&E rajai tangga lagu iTunes Top Album
Baca juga: ONF hingga Suju D&E satukan para penggemar dalam "Stage of K-pop"
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021