Jakarta (ANTARA) - BUMD yang bergerak di sektor pariwisata, perhotelan dan ekonomi kreatif, Jakarta Experience Board (PT Jakarta Tourisindo) akan menggelar Jakarta Investment Forum (JIF) 2021 sebagai wadah komunikasi yang mempertemukan calon investor dengan pemilik proyek pada 11-12 November.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) menggandeng Jakarta Experience Board (PT Jakarta Tourisindo) untuk menampilkan ragam proyek dari berbagai sektor. Mereka akan mengundang calon investor dengan pemilik proyek untuk terlibat dalam tahapan pembangunan Jakarta.

Jakarta Investment Forum akan memfasilitasi setiap investor pada Networking Session yang dapat diakses dengan mendaftar melalui laman www.jakartainvestmentforum.com, demikian keterangan pers Jakarta Tourisindo, Sabtu.

Baca juga: Jaktour diharapkan berpartisipasi atasi pengangguran di Jakarta

Salah satu proyek di sektor transportasi adalah LRT Kelapa Gading-Jakarta International Stadium dan pembangunan MRT Tahap 4 yang menjadi prioritas DKI Jakarta.

Perluasan area cakupan LRT dan MRT dapat membuka kesempatan agar transportasi ini semakin mudah diakses oleh seluruh lapisan masyarakat, mempermudah mobilisasi dan diharapkan mampu menekan jumlah penggunaan kendaraan pribadi.

Pembangunan Kota Jakarta ke arah yang lebih sustainable juga perlu didukung dengan adanya fasilitas-fasilitas pengolahan limbah. Perubahan iklim sebagai tantangan abad 21 adalah problem yang perlu ditangani dengan proses yang panjang dimulai dengan melakukan pengolahan limbah.

Jakarta berupaya membangun berbagai infrastruktur seperti proyek Intermediate Treatment Facility Bantar Gebang dan Proyek Refuse Derived Fuel Bantar Gebang. Fasilitas itu diharapkan bisa menyelesaikan permasalahan sampah di Jakarta melalui penyortiran limbah dan mengubahnya menjadi bahan bakar yang dapat dimanfaatkan.

Selain proyek tersebut, tiap investor mendapatkan kesempatan untuk melihat lebih detail tiap proyek yang diminati, serta mengikuti JIF Plenary Discussion dan Meet The Leaders.

"Diharapkan JIF dapat dimanfaatkan sebagai platform kolaborasi dan komunikasi demi kelancaran pembangunan Jakarta sebagai kota maju, lestari dan berbudaya," tulis pernyataan mereka.

Baca juga: JXB adakan Creative Teaser di Taman Dukuh Atas

Baca juga: JXB beri kejutan acara hiburan bagi nakes Jakarta

Baca juga: Dirut Jakarta Tourisindo raih Anugerah Humas Indonesia 2020

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021