Jakarta (ANTARA) - Google menghadirkan fitur terbarunya untuk para pengguna Android lewat Google Play Points sebuah program reward bagi pengguna Andorid dengan pemberian poin setelah melakukan pembelian produk di Google Playstore.
Google Play Points sebelumnya sudah dirilis terlebih dahulu di negara-negara lainnya seperti Amerika Serikat, Jepang, dan Korea Selatan.
“Google Play Points ini nantinya mencakup semua kegiatan yang dilakukan pengguna di Google Play mulai dari mengunduh games, atau buku, sampai film. Semua pengguna Android bisa bergabung dengan program ini, mulai hari ini bisa mendapatkan poin jika melakukan transaksi lewat Google Playstore,” kata Head of Brand & Reputation Google Indonesia Muriel Makarim dalam konferensi pers virtualnya, Jumat.
Baca juga: Seberapa aman satu kata sandi untuk berbagai akun?
Program reward itu tidak memerlukan biaya tambahan dan pengguna Android bisa langsung mengumpulkan poinnya dengan setiap aktivitas di Google Play-nya.
Kehadiran Google Play Points di Indonesia didukung dengan kondisi masyarakat Indonesia yang memiliki kegiatan yang aktif di ruang virtual terkhusus melalui ponsel pintarnya.
Terutama sejak pandemi COVID-19 akses terhadap konten hiburan mulai dari buku digital, film, hingga gim meningkat drastis.
Berdasarkan hasil rekapitulasi di mesin pencarian Google saja, kata kunci gaming meningkat lebih dari 200 persen selama pandemi COVID-19 di Indonesia.
Dengan fakta itu Google ingin mendukung ekosistem gaming di Indonesia sehingga lewat Google Play Points pengguna Android bisa lebih produktif.
“Game adalah aspek penting di ekosistem developer dan kami senang sekali bisa menawarkan program ini untuk mendukung pertumbuhan mereka. Selain itu, kami juga ingin memperkaya pengalaman orang Indonesia di Play untuk mendorong perkembangan aplikasi seluler Indonesia, yang kami harap kemudian akan memperkuat komunitas developer lokal,” kata Muriel.
Baca juga: Google Play akan memotong biaya aplikasi sebesar 15 persen
Setelah mendaftar dengan mudah, pengguna Google Play Points dapat memperoleh poin dengan cara lain seperti mengunduh aplikasi dan gim gratis yang tercakup dalam program.
Dengan Play Points, pengguna dapat menukarkan poin mereka untuk item dan diskon spesial di gim populer seperti “Free Fire”, “Mobile Legend”, “Memories: My Story, My Choice”, “Roblox”, atau menggunakannya sebagai Saldo Google Play untuk film, buku , dan aplikasi lainnya.
Salah satu pengembang aplikasi gim asal Indonesia Agate menyambut baik kehadiran Google Play dan menilainya sebagai langkah yang baik untuk kemudian menggenjot lebih banyak pengembang gim lainnya asal Tanah Air.
“Kami percaya potensi Play Points tidak terbatas karena bisa menghubungkan game kami dengan satu sama lain. Kami sangat berterima kasih atas kesempatan bekerja sama dengan Google Play dan kami siap menyambut kesuksesan bersama-sama!” kata CEO dan Co-Founder Agate International Arief Widhiyasa.
Terhitung sejak hari ini anggota baru dapat memperoleh Play Points tiga kali lipat untuk setiap pembelian di Play Store di minggu pertama.
Untuk mulai mendapatkan poin, cukup buka aplikasi Play Store di perangkat Android, ketuk menu Profil, ketuk Play Points, lalu klik Bergabung Gratis.
Program reward ini memiliki empat level yaitu Bronze, Silver, Gold, dan Platinum yang diakumulasi berdasarkan jumlah poin yang sudah dikumpulkan.
Baca juga: Google akan izinkan alternatif pembayaran di Google Play Store Korsel
Baca juga: Kiat sederhana amankan akun Google
Baca juga: Google Indonesia ungkap kebiasaan online yang membahayakan
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2021