AsiaNet 43774

SAN DIEGO, 16 Maret 2011 (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) --

Evaluasi Strategi Pengobatan Alternatif yang Memasukkan Pengujian Fungsi Platelet Direkomendasikan

Accumetrics, Inc., pengembang Sistem VerifyNow(R), yang merupakan sistem cepat dan mudah digunakan pertama untuk mengukur reaktivitas platelet terhadap berbagai agen antiplatelet, hari ini mengumumkan hasil-hasil utama ujicoba GRAVITAS telah diterbitkan dalam Journal of the American Medical Association(1).

Hasil-hasil itu, yang pertama kali dipresentasikan pada Sesi Ilmiah Tahunan American Heart Association pada bulan November 2010, menyangkal strategi "satu ukuran cocok untuk semua" yang menggandakan secara seragam dosis clopidogrel (Plavix(R)) selama enam bulan untuk pasien dengan reaktivitas platelet dalam pengobatan yang tinggi (respon rendah) setelah meminum dosis standar obat antiplatelet yang banyak diresepkan.

Sementara terdapat pengurangan sedang dalam reaktivitas platelet pada pasien GRAVITAS yang memperoleh dosis ganda Plavix selama 6-bulan dibandingkan dengan dosis standar, itu tidak cukup untuk mempengaruhi hasil-hasil keseluruhan, sehingga menyebabkan penulis menyarankan bahwa penghambatan platelet yang lebih kuat mungkin bermanfaat.

Lebih lanjut, dan konsisten dengan banyak penelitian sebelumnya, ujicoba itu menunjukkan hubungan antara reaktivitas platelet dalam pengobatan yang tinggi dan terjadinya peristiwa yang merugikan jantung seperti kematian, serangan jantung dan trombosis stent.

"Temuan GRAVITAS tidak mendukung strategi pengobatan yang seragam untuk pasien dengan reaktivitas platelet dalam pengobatan yang tinggi," kata Matthew J. Price, MD, dari Scripps Translational Science Institute dan Scripps Clinic di La Jolla, CA, penulis utama artikel tersebut dan Kepala Penyelidik ujicoba GRAVITAS. "Daripada meresepkan dosis tetap yang lebih tinggi clopidogrel berdasarkan uji fungsi platelet pasca-PCI tunggal, kami harus mempertimbangkan strategi pengobatan alternatif yang menggabungkan pengujian fungsi platelet, seperti menggunakan agen antiplatelet yang lebih kuat atau mengulang pengujian untuk target reaktivitas tertentu."

Artikel ini melaporkan bahwa 41% dari pasien dalam ujicoba GRAVITAS memiliki reaktivitas platelet dalam pengobatan yang tinggi setelah menerima Plavix(R). Ini konsisten dengan penelitian sebelumnya yang menunjukkan bahwa dengan 1 dari 3 pasien mungkin tidak merespon secara memadai terapi antiplatelet mereka. Banyak faktor berhubungan dengan respon platelet rendah, termasuk kondisi kesehatan yang sudah ada sebelumnya seperti diabetes, gangguan dari obat-obat lain, ketidakpatuhan dan genetika.

"GRAVITAS menggarisbawahi perlunya mengembangkan strategi pengobatan yang lebih individual untuk pasien kardiovaskular," kata Timothy I. Still, Presiden dan CEO Accumetrics. "Karena semakin banyak opsi pengobatan antiplatelet tersedia, Sistem VerifyNow terus membantu para dokter menilai lebih baik respon pasien terhadap terapi."

Sistem VerifyNow banyak digunakan dalam berbagai kondisi klinis di mana obat antiplatelet diresepkan untuk mengurangi terjadinya peristiwa trombotik di masa depan, seperti serangan jantung dan stroke.

(1) Price MJ, Berger PB, PS Teirstein, et al. Standard- vs High-Dose Clopidogrel Based on Platelet Function Testing After Percutaneous Coronary Intervention. JAMA.2011;305[11]1097-1105.

Tentang Accumetrics
Accumetrics bertekad memajukan pemahaman medis fungsi platelet dan meningkatkan kualitas perawatan pasien yang mendapatkan terapi antiplatelet dengan menyediakan alat uji diagnostik terdepan dalam industri dan dapat diakses secara luas untuk menilai fungsi platelet dengan cepat.

Sistem VerifyNow Accumetrics merupakan sistem pertama yang cepat dan mudah digunakan untuk membantu para dokter dalam mengetahui respon individual terhadap berbagai agen antiplatelet. Dengan menujukan setiap obat antiplatelet utama, termasuk produk-produk yang diizinkan FDA untuk aspirin, inhibitor P2Y12 (misalnya prasugrel (Effient(R)) dan clopidogrel (Plavix(R))), serta inhibitor GP IIb/IIIa (misalnya ReoPro(R) dan Integrilin(R)), Sistem VerifyNow menyediakan informasi bernilai yang membantu para dokter memutuskan pengobatan yang tepat. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Perusahaan dan produk-produknya, kunjungi www.accumetrics.com.

Logo Accumetrics dan VerifyNow adalah merek dagang terdaftar Accumetrics, Inc. ReoPro adalah merek dagang terdaftar Centocor, Inc. Integrilin merek dagang terdaftar Millennium Pharmaceuticals. Plavix merek dagang terdaftar sanofi-aventis. Effient merek dagang terdaftar Eli Lilly and Company.

KONTAK:
Jakob Jakobsen
310-309-1003
Jjakobsen@ccapr.com
-------------------
Timothy I. Still
Presiden dan CEO Accumetrics
858-404-8260
press@accumetrics.com
---------------------

SUMBER: Accumetrics, Inc

KONTAK: Jakob Jakobsen, +1-310-309-1003, Jjakobsen@ccapr.com, untuk Accumetrics, atau Timothy I. Still, Presiden dan CEO Accumetrics, +1-858-404-8260, press@accumetrics.com

Pewarta: Adityawarman
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011