Berikut kumpulan berita terhangat sepanjang Selasa (26/10).
1. Kompetisi modifikasi BlackAuto Virtual Battle kembali digelar
BlackAuto Virtual Battle 2021 kembali diselenggarakan dan mempertandingkan karya-karya terbaik dari para modifikator di East Region secara virtual yang nantinya akan ada seri lanjutan seperti Central, East dan West Region.
2. Tren produk kecantikan berbahan alami meningkat
Seiring berkembangnya kebiasaan kecantikan serta perawatan diri di Indonesia, tentu saja produk-produk serta brand favorit akan berubah. Beberapa tren kecantikan yang sedang naik daun dalam kurun waktu satu tahun terakhir di Indonesia adalah produk asal Jepang dan Korea serta merek kecantikan berbahan dasar alami.
3. Seberapa aman satu kata sandi untuk berbagai akun?
Pandemi virus corona memaksa masyarakat untuk menggunakan teknologi digital untuk membantu aktivitas sehari-hari, seperti belajar, bekerja sampai berjualan atau bisnis.
4. Indonesia terima 1 juta dosis lagi vaksin Sinovac hari ini
Pemerintah Indonesia hari ini menerima 1 juta dosis lagi vaksin Sinovac dari Pemerintah Republik Rakyat Tiongkok melalui kedatangan tahap ke-100.
5. Kondisi menurun, Dorce Gamalama dilarikan ke rumah sakit
Aktris senior Dorce Gamalama kembali dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta karena kondisinya yang semakin menurun.
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021