Bandung (ANTARA News) - Kota Bandung, Jawa Barat, akan menjadi tuan rumah Triple Helix Conference yang akan dilaksanakan Agustus 2012.

Deputi Bidang Jaringan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) pada Kementerian Riset dan Teknologi, Prof Dr M Syamsa Ardisasmita DEA, di Bandung Selasa mengatakan bahwa konferensi akan diikuti 300 pengusaha dari 33 negara.

Ia mengatakan, konferensi tersebut juga dikenal dengan nama Konferensi Tiga Kutub.

Menurutnya, konferensi yang sering dilaksanakan di Eropa ini, untuk pertama kalinya akan dilaksanakan di Indonesia.

"Untuk tahun 2012 Kota Bandung dipilih sebagai tempat pelaksanaan konferensi bergensi yang melibatkan antara akademisi, pelaku usaha, dan pemerintah," katanya seusai menghadiri pertemuan dengan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan di Ruang Kerja Gubernur, di Gedung Sate, Jalan Diponegoro No22, Bandung.

Alasan dipilihnya Jawa Barat, khususnya Kota Bandung sebagai tuan rumah Konferensi Tiga Kutub tersebut karena di Kota Bandung aspek pendukung tersebut sudah menunjang.

Dilihat dari aspek akademisi, kata Syamsa, Kota Bandung memiliki perguruan tinggi yang kompeten dalam pengembangan teknologi serta didukung dengan kondisi pemerintahan yang kondusif.

"Momen ini kesempatan bagi Jawa Barat khususnya dan umumnya pengusaha di Indonesia untuk mempromosikan produk industrinya. Indonesia termasuk dalam 20 negara penghasil industri terbesar di dunia," katanya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, mengatakan, dengan digelarnya konferensi tiga kutub ini, keakraban antara pihak akademisi, industri serta pemerintah bisa lebih ditingkatkan lagi.

Ia menegaskan, Pemprov Jawa Barat sangat menyambut positif dengan rencana yang akan digelar tersebut karena Jawa Barat merupakan daerah yang memiliki aspek industri dan teknologi yang mendukung serta kondisi pemerintahan yang kondusif.

(KR-ASJ/Y003/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011