AsiaNet 43483

SINGAPURA, 28 Februari 2011 (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) --

Fasilitas Baru Memenuhi Permintaan Kuat Pelanggan di Pasar Asia Pasifik
   
     Life Technologies Corporation (http://www.lifetechnologies.com/home.html) (Nasdaq: LIFE), penyedia solusi ilmu hayat inovatif yang berbasis di AS, hari ini mengumumkan telah meluncurkan pusat distribusi regional di Singapura yang memenuhi permintaan kuat pelanggan di kawasan Asia Pasifik yakni India, China, Taiwan, Hong Kong, Korea, Asia Tenggara, Australia dan Selandia Baru.

     (Foto:  http://photos.prnewswire.com/prnh/20110216/MM49339LOGO)
   
     Pusat Distribusi untuk Asia - Asia Distribution Center (ADC) baru Life Technologies, yang berlokasi di Tuas Biomedis Park Singapura, akan meningkatkan kualitas, ketersediaan dan pengiriman tepat waktu produk-produk Life Technologies kepada pelanggannya di daerah tersebut. Kawasan Asia Pasifik adalah salah satu pendorong utama pertumbuhan perusahaan ini; penjualan di Asia Pasifik (tidak termasuk Jepang) tumbuh lebih dari 15 persen pada tahun 2010.

     Life Technologies memberi pelanggan sistem, konsumsi dan jasa yang memungkinkan para peneliti mempercepat perkembangan ilmiah dan medis.

     "Life Technologies memimpin revolusi dalam penelitian genetik yang secara dramatis akan memperbaiki cara kita melihat terapi perawatan kesehatan dan medis, mengubah cara kita mengembangkan produk pertanian dan energi," kata Gregory T. Lucier, Presiden Komisaris dan Chief Executive Officer Life Technologies. "Dengan menempatkan Pusat Distribusi untuk Asia di Singapura, kami bisa membawa teknologi inovatif kami lebih efisien kepada pelanggan kami di kawasan ini dan membantu menerjemahkan penelitian mereka ke dalam aplikasi di dunia nyata."
   
     "Asia Pasifik adalah kawasan berkembang paling pesat di dunia yang kami layani," ujar Mark Smedley, Presiden Asia Pasifik Life Technologies. "Membuka Pusat Distribusi untuk Asia di sini jelas memperlihatkan komitmen Life Technologies terhadap komunitas ilmiah internasional, yang kian sering melakukan penelitian dan pengembangan tingkat tinggi di Asia. Pusat ini akan sangat meningkatkan ketepatan waktu, akurasi dan keandalan distribusi produk kami bagi pelanggan kami yang berkembang di kawasan ini."
   
     ADC yang bersertifikat ISO 13485 didirikan pada bulan Agustus 2010 dan menggunakan model hub-and-spoke, dengan Singapura sebagai pusat regional distribusi produk Life Technologies di seluruh Asia, kecuali Jepang. Fasilitas ini meliputi daerah yang telah dibangun seluas 62.300 kaki persegi (5.790 meter persegi).

     Sejak berdirinya ADC, volume barang Life Technologies yang dikirimkan per hari di kawasan itu telah bertambah empat kali lipat, dengan waktu pemenuhan pesanan yang meningkat secara dramatis 50 persen lebih cepat dalam banyak hal.

     "Pusat Distribusi untuk Asia merupakan peristiwa penting bagi Life Technologies, dan menegaskan kembali peranan sentral kami dalam memastikan bahwa para ilmuwan paling berbakat, berdedikasi dan berpengalaman memiliki alat terbaik yang membantu mereka dalam penelitian dan pengembangan, dimana pun mereka berada," demikian Bapak Lucier.

     Tentang Life Technologies
     Life Technologies Corporation (http://www.lifetechnologies.com/home.html) (Nasdaq: LIFE) adalah perusahaan bioteknologi global yang berdedikasi memperbaiki kondisi manusia. Sistem, konsumsi dan jasa kami memungkinkan para peneliti mempercepat kemajuan ilmiah dan medis yang membuat hidup jauh lebih baik. Pelanggan Life Technologies melakukan pekerjaannya di seluruh spektrum hayati, bekerja untuk memajukan bidang penemuan dan penelitian translasi, kedokteran molekuler, terapi berbasis sel punca, keamanan pangan dan kesehatan hewan, serta forensik abad ke-21. Perusahaan ini membuat produk baik diagnostik molekuler maupun produk yang hanya digunakan untuk penelitian. Merek-merek terkemuka dalam industri Life Technologies terdapat dalam hampir setiap laboratorium ilmu hayat di dunia dan mencakup sistem alat inovatif dengan nama Applied Biosystems dan Ion Torrent, dan juga, beragam reagen dengan produk Invitrogen, Gibco, Ambion, Molecular Probes dan Taqman. Life Technologies mencapai penjualan sebesar $3,6 miliar pada tahun 2010, memiliki tenaga kerja sekitar 11.000 orang, hadir di sekitar 160 negara, dan memiliki salah satu kekayaan intelektual terbesar dalam industri ilmu hayat, dengan sekitar 3.900 hak paten dan lisensi eksklusif. Untuk informasi lebih lanjut tentang bagaimana kami membuat perbedaan, silakan kunjungi website kami: http://www.lifetechnologies.com. Follow Life Technologies di Twitter @LIFECorporation (http://twitter.com/LIFECorporation) dan di Facebook (http://www.facebook.com/LifeTechnologies).

     Pernyataan Safe Harbor Life Technologies
     Siaran pers ini berisi pernyataan berwawasan ke depan tentang hasil-hasil terantisipasi Life Technologies 'yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Beberapa informasi yang terdapat dalam siaran pers ini, termasuk, namun tidak terbatas pada, pernyataan tentang tren industri dan rencana, tujuan, harapan Life Technologies, serta strategi bisnisnya, berisi pernyataan berwawasan ke depan yang memiliki risiko dan ketidakpastian yang dapat menyebabkan hasil aktual atau peristiwa berbeda secara materi dari yang tersurat maupun tersirat oleh pernyataan berwawasan ke depan itu. Setiap pernyataan yang bukan merupakan pernyataan fakta sejarah adalah pernyataan berwawasan ke depan. Ketika digunakan, kata-kata "percaya," "berencana," "bermaksud," "mengantisipasi," "target," "memperkirakan," "mengharapkan" dan sejenisnya, dan/atau masa depan atau konstruksi bersyarat ("akan," "mungkin," "bisa," "seharusnya," dan lain-lain), atau pernyataan yang serupa, mengidentifikasi hal tertentu dari pernyataan berwawasan ke depan ini. Faktor-faktor penting yang dapat menyebabkan hasil sesungguhnya berbeda secara materi dari hasil dalam pernyataan berwawasan ke depan tersebut dirinci dalam pengajuan yang dibuat oleh Life Technologies kepada Badan Pengawas Pasar Modal. Life Technologies tidak berkewajiban memperbarui atau merevisi setiap pernyataan berwawasan ke depan itu yang mencerminkan peristiwa atau keadaan berikutnya.

     Kontak Life Technologies:
     Vivian LV
     Komunikasi Korporat, Asia Pasifik
     +86-10-8446-1901
     vivian.lv@lifetech.com    
     Leona Lo
     Konsultan Kepala, Talk Sense Pte. Ltd.
     +65-6425-1053
     leona@talksense.biz
   
     SUMBER: Life Technologies Corporation

     KONTAK: Vivian LV, Komunikasi Perusahaan,
             Asia Pasifik Life Technologies Corporation,
             +86-10-8446-1901,
             vivian.lv@lifetech.com;

             atau Leona Lo,
             Konsultan Kepala Talk Sense Pte. Ltd.,
             +65-6425-1053,
             leona@talksense.biz,
             untuk Life Technologies Corporation


Pewarta: Adityawarman
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011