AsiaNet 43463

ST. LOUIS, 26 Februari 2011 (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) --

     Peabody Enery hari ini mengatakan telah mengadakan kesepakatan dengan perusahaan dari Indonesia, PT. Cahaya Energi Mandiri (CEM) untuk dua juta ton sumber batu bara yang akan diekspor ke Asia melalui perdagangan internasional Peabody COALTRADE di Singapura.

     Kontrak tersebut menandai kesepakatan ketiga yang telah dijalin Peabody dalam beberapa bulan terakhir, yang bersama-sama memiliki laporan 5,5 juta ton dari batubara Indonesia. Batu bara dari PT CEM akan dijamin selama lebih dari dua tahun dari sebuah pertambangan di Kalimantan Timur, dan hubungan tersebut bisa diperluas.

     "Peabody adalah perusahaan dagang batu bara terdepan dan sebagai platform perantara yang terus memperluas untuk melayani tiga pasar di Asia-Pasifik dengan pertumbuhan yang tinggi," kata President dan Chief Commercial Officer Peabody Richard A. Navarre. "Kami akan terus meningkatkan sumber batu bara kami di Indonesia, sebagai pemasok batu bara terbesar."

     Permintaan batu bara yang diangkut dari kapal diproyeksikan akan melebihi 1 miliar ton pada 2011, di kawasan Asia Pasifik yang sebagian besar menuntut permintaan yang sangat tinggi. Peabody melayani pelanggan di lebih dari 25 keluarga dan di enam benua dan telah melakukan perdagangan dan memiliki kantor bisnis di Indonesia, Singapura, China, Australia, Inggris dan Amerika Serikat.

     Peabody Energy (NYSE: BTU) merupakan perusahaan sektor swasta terbesar di dunia dan pemimpin global dalam penanganan solusi batu bara bersih. Penjualan pada tahun 2010 mencapai 246 juta ton dan pendapatannya hampir mendekati $7 miliar, Peabody memperkuat 10 persen dari daya listrik di Amerika Serikat dan 2 persen listrik seluruh dunia.

     KONTAK:
     Beth Sutton
     (928) 522-7008

     SUMBER: Peabody Energy

     KONTAK: Beth Sutton dari Peabody Energy,
             +1-928-522-7008


Pewarta: Adityawarman
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011