Melihat performa para pemain tunggal saat mengalahkan Taiwan di babak penyisihan dan juga pasangan ganda ketika bertemu Thailand sebelumnya, kami merasa optimistis
Jakarta (ANTARA) - Manajer tim bulu tangkis Indonesia Eddy Prayitno mengaku optimistis kali ini Skuad Garuda dapat mengatasi Malaysia pada laga perempat final Piala Thomas yang akan digelar di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat, pukul 13.30 waktu setempat atau pukul 18.30 WIB.

“Melihat performa para pemain tunggal saat mengalahkan Taiwan di babak penyisihan dan juga pasangan ganda ketika bertemu Thailand sebelumnya, kami merasa optimistis,” kata Eddy dalam keterangan resmi PP PBSI yang diterima Antara di Jakarta, Jumat.

Seperti diketahui, undian babak knock out Piala Thomas telah dilakukan pada Kamis (14/10) kemarin. Indonesia, sebagai juara Grup A, akan ditantang Malaysia yang merupakan runner up Grup D.

Baca juga: Rionny puas dengan penampilan Tim Thomas Indonesia di babak penyisihan

Selain itu, babak perempat final Piala Thomas juga akan mempertemukan Korea Selatan dengan Jepang, Thailand dengan China, serta Denmark dengan India.

Terkait hasil undian tersebut, Indonesia kembali harus menghadapi Malaysia dua kali berturut-turut. Sebelumnya, Tim Merah Putih berjumpa Tim Negeri Jiran pada babak perempat final Piala Sudirman beberapa waktu lalu. Kala itu, Indonesia takluk 2-3 dan gagal ke semifinal.

“Hasil undian perempat final terulang lagi seperti pada perebutan Piala Sudirman lalu di Vantaa, Finlandia. Waktu itu, Malaysia yang membuat kami frustrasi di Piala Sudirman. Tapi sekarang saatnya Indonesia gantian membuat mereka frutrasi di perebutan Piala Thomas,” pungkas Eddy.

Baca juga: Ahsan akui berkomunikasi baik dengan Daniel meski baru dipasangkan

Oleh karena itu, dia pun berharap pada laga perempat final nanti seluruh sektor, baik tunggal maupun ganda, bisa berjuang maksimal dan pantang menyerah sehingga mampu menyumbang angka kemenangan untuk tim Indonesia.

“Anthony Ginting, Jonatan Christie dan Shesar Hiren Rhustavito semoga bisa kembali main maksimal, seperti waktu melawan Taiwan kemarin. Begitu juga di sektor ganda, saya harapkan bisa tampil bagus dan menang,” harap Eddy.

Berikut susunan pemain Indonesia vs Malaysia pada babak perempat final Piala Thomas.

Baca juga: Shesar menangi laga penentu dan Indonesia unggul 3-2 atas Taiwan

Tunggal putra 1
Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia

Ganda putra 1
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Tunggal putra 2
Jonatan Christie vs Ng Tze Yong

Ganda putra 2
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin

Tunggal putra 3
Shesar Hiren Rhustavito vs Leong Jun Hao

Baca juga: Pelatih nilai kemenangan Jonatan Christie miliki arti penting
​​​​​​​

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2021