Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin meninjau Kompleks Markas Besar Komando Daerah Militer (Kodam) XVIII Kasuari di Manokwari, Papua Barat, Jumat.

Peninjauan itu dilakukan di sela-sela kunjungan kerja Wapres Ma’ruf ke Provinsi Papua Barat dan Provinsi Papua sejak Kamis (14/10) hingga Sabtu (16/10).

Berdasarkan keterangan dari Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Wapres (BPMI Setwapres), Ma’ruf Amin tiba di Kodam XVIII Kasuari poukul 06.30 WIT dengan disambut oleh Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacam dan Panglima Kodam (Pangdam) XVIII Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa.

Wapres menyempatkan diri untuk berjalan kaki mengelilingi Kompleks Kodam dan menyaksikan pemandangan di sekitar.

"Pemandangan di sini sangat menyenangkan dan memberikan semangat untuk bekerja dengan optimal," kata Wapres di Manokwari, Jumat.

Baca juga: Wapres Ma'ruf kunjungi Papua dan hadiri penutupan PON Papua
Baca juga: Wapres meminta Papua Barat selesaikan kemiskinan esktrem pada 2021
Baca juga: Wapres terima aspirasi langsung dari pedagang pinang di Manokwari


Wapres juga mengapresiasi penataan kompleks Kodam Kasuari tersebut yang terdapat beragam tempat ibadah untuk menjaga toleransi dan persatuan antarumat beragama.

"Ini suatu bentuk penyiapan tempat yang luar biasa. Saya lihat tempat ibadahnya lengkap, ada masjid, ada gereja Katolik dan Protestan, bahkan juga akan dibuat pura. Ini melambangkan tentang kebhinnekaan dalam agama dan kerukunan agama," katanya.

Selain itu, salah satu tempat yang juga menarik perhatian Wapres adalah area perkebunan Green Kasuari yang dikelola Kodam.

"Saya sangat apresiasi adanya semacam kebun percobaan untuk menanam berbagai bentuk komoditi sayuran, semangka, pengembangan anggrek," katanya.

Kegiatan tersebut dapat menjadi contoh bagi Makodam dan juga Mapolda di tempat lain, tambahnya.

"Ini bisa menjadi sesuatu yang bisa dikembangkan untuk pembelajaran bagi masyarakat, sehingga kita tidak perlu lagi kesulitan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat bahkan kalau mungkin bisa untuk daerah lain," ujarnya.

Mengakhiri kunjungannya di, Wapres menanam pohon matoa dengan memberikan catatan kesan pada potongan kayu bertuliskan "Teruskan Pengabdian Kalian, Untuk Negeri Tercinta NKRI”.

Pewarta: Fransiska Ninditya
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2021