San Jose (ANTARA News/AFP) - Petenis unggulan satu dan juara bertahan pada turnamen tenis ATP SAP Terbuka, Fernando Verdasco melaju ke babak perempat final turnamen yang berhadiah 600.000 dolar Amerika Serikat itu setelah mengalahkan Ivo Karlovic dari Kroasia 7-5, 7-5, Kamis malam waktu setempat (Jumat).
Meski mampu melancarkan 14 kali servis yang tak bisa dikembalikan oleh Verdasco, tetapi Karlovic harus mengakui kelihaian Verdasco merebut dua break poin sehingga ia harus merelakan petenis Spanyol berusia 27 tahun itu melaju ke babak delapan besar untuk menghadapi petenis Uzbekistan unggulan kelima Denis Istomin, Sabtu.
Istomin sebelumnya berhasil mengalahkan petenis Amerika Serikat Michael Russell dengan skor 7-6 (9/7), 7-6 (7/4) dimana Istomin berhasil melontarkan sembilan servis yang tak mampu dikembalikan oleh petenis Amerika itu.
Petenis Argentina Juan Martin Del Potro juara Amerika Serikat Terbuka 2009, dan petenis Australia Lleyton Hewitt unggulan ketujuh yang juga juara Amerika Serikat Terbuka 2001 dan juara Wimbledon 2002, melaju ke perempat final dengan memenangi pertandingan mereka masing-masing di babak kedua.
Hewitt yang juga mantan petenis nomor satu dunia itu mengalahkan petenis Argentina Brian Dabul 3-6, 7-5, 6-3, sementara Del Potro, yang peringkatnya jatuh dari keempat menjadi ke-484 karena harus absen sekian lama karena cedera pergelangan tangan kanan, mengalahkan petenis Slowakia Lukas Lacko 6-1, 7-6 (7/1).
Bagi Del Potro pertandingan nanti merupakan perempat-finalnya yang pertama sejak pulih dari cedera meskipun ia sudah mengikuti tiga turnamen tahun ini.
Pada dua turnamen sebelumnya, Australia Terbuka dan Sydney, Del Potro selalu kalah di babak kedua.
"Saya sudah bisa melancarkan servis dengan sangat keras," kata Del Potro dengan gembira.
"Saya senang bisa kembali bermain dari turnamen ke turnamen setelah harus istirahat selama setahun. Perlahan-lahan saya mampu meningkatkan permainan saya. Ini penting bagi eksistensi saya di dunia tenis," seru Del Potro.
"Saya tidak tahu apakah saya bisa kembali berada dalam jajaran sepuluh besar petenis top dunia, tapi saya tahu cara untuk meraihnya, dan saya sedang mengupayakannya," ujar Del Potro.
Pertandingan Hewitt melawan Del Potro nanti merupakan pertandingan pertama yang mempertemukan dua juara Grand Slam di San
Jose sejak Andre Agassi mengalahkan Michael Chang di babak pertama pada 2003.
"Pertandingan nanti akan berlangsung ketat," kata Hewitt.
"Del Potro adalah pemain yang hebat dan dia sedang meretas jalan kembali setelah sembuh dari cedera, jadi melawan seseorang yang sedang bangkit seperti dirinya merupakan suatu pekerjaan yang berat," kata Hewitt.
Petenis Jepang unggulan kedelapan Kei Nishikori menjadi unggulan keempat yang harus mengepak kopernya setelah dikalahkan oleh petenis pemegang wild card peringkat 172 dari Amerika Serikat, Tim Smyczek 6-4, 3-6, 6-1.
Selanjutnya Smyczek akan menghadapi unggulan kedua dari Perancis Gael Monfils yang sedang memburu gelar pertamanya di luar Eropa, Monfils sebelumnya mengalahkan petenis Amerika Serikat Robert Kendrick 6-2, 5-7, 6-4.(*)
(H-OKS/A020)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011