Medan (ANTARA News) - Juara tinju dunia WBA kelas bulu (57,1 kg) Chris John harus menargetkan dapat menang KO atau TKO atas petinju tuan rumah Rozky Juarez petinju Amerika Serikat (AS) pada pertarungan yang akan digelar di Yamaha Center di Houston, Texas, Amerika Serikat, 28 Februari 2009. "Chris John harus mampu menang KO atas penantangnya Juarez, sehingga namanya semakin melejit di dunia," kata mantan juara tinju nasional dan Asia Pasifik, Lamhot Simamora di Medan, Sabtu. Hal tersebut dikatakannya ketika diminta komentarnya mengenai Chris John yang hanya menargetkan menang angka atas Rozky Juarez. Chris John akan menjadi juara dunia dari Indonesia pertama yang akan mempertahankan gelarnya di negeri Paman Sam itu. Pertarungan melawan Rozky Juarez merupakan yang ke-11 bagi Chris John. Chris John saat ini berlatih di Sasana Herry`s Gym, Perth Australia Barat dan akan berangkat ke Indonesia pada akhir bulan Januari 2009 untuk beberapa hari sebelum berangkat ke AS. Lamhot mengatakan, dengan menargetkan menang KO, Chris John semakin diperhitungkan di dunia tinju, apalagi lawan yang akan dihadapi adalah petinju berpengalaman. Chris John tidak perlu ragu dengan tekadnya menang KO atas Juarez. "Target tersebut biasa dalam pertandingan, ini juga sekaligus menambah semangat," ujar dia. Menurut Lamhot, dalam menghadapi pertandingan di luar negeri itu, Chris John harus dapat mempersiapkan diri secara maksimal, baik fisik, mental maupun strategi yang akan digunakan. Karena, katanya, pada pertandingan di AS, para penonton jelas akan memberikan dukungan pada Juarez, Chris John tidak perlu terpengaruh dengan suasana tersebut. "Yang penting bagi Chris John bagaimana bisa menang KO atas penantang Juarez," katanya. Sebelumnya, pada pertandingan yang digelar di Karakuen Hall, Tokyo, Jepang, 2008, Chris John dapat mempertahankan gelarnya dan menang angka dari Hiroyoki Enoki, dalam pertandingan yang berlangsung selama 12 ronde itu. Bahkan, Chris John bisa mempertahankan julukan dirinya "The Dragon" yang pernah mengalahkan petinju Jepang Osamu Satu dan Zaiki Takemoto. Dalam pertarungan dengan Zaiki Takemoto tahun 2007, Chris berhasil mengkanvaskan petinju Jepang itu di ronde kedelapan dengan TKO.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009