Depok (ANTARA News) - Pakar Manajemen dan Bisnis Universitas Indonesia (UI), Rhenald Kasali memberikan "Crackership Award" bagi para crackers terpilih sebagai penghargaan atas perubahan yang mereka lakukan dan berdampak positif pada pembaharuan terhadap industri.

"Cracker adalah bintang abad ke-21, jurus-jurus yang dikuasainya berada setingkat atau dua tingkat di atas leader," kata Rhenald di FEUI Depok, Jawa Barat, Rabu.

Cracker adalah istilah untuk orang yang mampu melihat celah, patahan, ataupun retakan dan memanfaatkannya menjadi peluang.

Para cracker tersebut, katanya, bukan sekadar memperbaharui dan mengubah haluan perusahaan, tetapi juga mampu mengubah wajah industri yang dipimpinnya.

Perusahaan yang menerima Crackership Award tersebut adalah PT XL Axiata Tbk, Kompas Gramedia, dan PT Garuda Indonesia.

Selain penganugerahan award bagi para crackers yang telah terbukti dan teruji, dianugerahkan pula Crackership Award bagi institusi TVRI, Kejaksaan, dan Kepolisian.

Menurut dia, award kepada institusi-institusi ini dimaksudkan untuk memberi motivasi dan inspirasi agar institusi-institusi ini mampu memanfaatkan potensinya yang luar biasa untuk dapat melahirkan pemimpin-pemimpin crackers.

Pemimpin-pemimpin crackers ini adalah yang berani untuk tidak populer dan akan membawa bangsa dan negara Indonesia keluar dari krisis kemapanan (comfort zone), katanya.

"Lahirnya para crackers ini harus distimulasi dan mendapat dukungan kuat sepenuhnya dari seluruh anak bangsa yang peduli terhadap masa depan negeri ini," katanya.
(F006)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2011