"Dengan adanya laporan atlet, petugas maupun panitia yang terpapar COVID-19, pihaknya berharap prokes benar diterapkan," kata BTM kepada Antara di Jayapura, Ahad.
17 positif
Baca juga: Basket putri DKI persembahkan perunggu untuk pemain positif COVID-19
Baca juga: Penonton PON Papua manfaatkan layanan vaksinasi di Auditorium Uncen
Para peserta PON XX yang positif COVID-19 ada yang menjalani karantina mandiri sesuai permintaan pimpinan delegasinya tetapi ada juga yang menjalani karantina terpusat terapung di KM Tidar serta dirawat di salah satu rumah sakit di Jayapura.
Rata-rata mereka tanpa gejala. Dia menambahkan secara kumulatif di Jayapura, yang dirawat akibat positif COVID-19 tercatat 35 orang.
Karena itu pihaknya juga meminta agar masyarakat turut serta mematuhi prokes dalam beraktivitas di luar rumah dengan tetap menggunakan masker, jaga jarak dan rajin mencuci tangan.
Baca juga: PON XX Papua tetap berlangsung dengan prokes ketat
Baca juga: Menpora: Atlet yang terpapar COVID-19 bukan penularan dari masyarakat
Pewarta: Evarukdijati
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2021