Pada pertandingan pertama, Kalimantan Timur berhasil menorehkan tiga poin yang membuat mereka saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup E.
Baca juga: Pelatih: tim sepak bola Jabar tidak beruntung saat hadapi Kaltim
Sebelum bisa berlaga di babak 6 besar PON Papua, Kaltim berhasil lolos dari Grup C dengan status runner-up Grup usai berhasil mengumpulkan 3 poin dari dua pertandingan.
Ketika berlaga di Grup C, Kaltim tercatat berhasil menang tipis 1-0 melawan Sulawesi Utara dan kalah secara dramatis 2-3 di laga menghadapi Aceh.
Di sisi lain, Jawa Timur datang dari 6 besar setelah keluar sebagai juara grup B di babak penyisihan setelah menyapu bersih semua laga yang ada.
Di laga pertama Grup B, Jatim berhasil mengandaskan Sulawesi Selatan dengan skor 3-0, selanjutnya mengalahkan Jawa Tengah 3-0 dan menyudahi perlawanan Sumatera Utara 2-0.
Baca juga: Sepak bola putra Jatim bekuk Sumut, tapi keduanya lolos grup PON Papua
Berikut sepak terjang Kalimantan Timur dan Jawa Timur selama cabang sepak bola putra PON Papua:
Kalimantan Timur
Grup C
1 - 0 vs Sulawesi Utara
2 - 3 vs Aceh
Grup E (6 Besar)
1 - 0 vs Jawa Barat
Jawa Timur
Grup B
3 - 0 vs Sulawesi Selatan
3 - 0 vs Jawa Tengah
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2021